Home / Berita / Nasional

Begini Skema Pemkot Ternate Tekan Inflasi

13 Maret 2023
Wali Kota bersama Kadistan Kota Ternate saat memanen tomat di lahan pertanian di Ternate

TERNATE, OT - Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate terus melakukan berbagai upaya untuk menekan laju inflasi. Selain upaya-upaya melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Pemkot Ternate melalui dinas terkait juga membangun kerja sama antar kabupaten/kota di wilayah Maluku Utara (Malut).

Kerja sama ini dilakukan untuk menjaga inflansi dan ketergantungan pasokan barang kebutuhan dari luar daerah Malut.

Kepada indotimur.com, Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman mengatakan, tingginya harga kebutuhan pokok dipicu tingginya permintaan sementara pasokan atau ketersediaan kurang, "itu akan memicu naiknya inflansi," kata Wali Kota baru-baru ini.

Menurutnya, inflansi dipicu ketersediaan barang dan harga jualnya yang berbeda pada daerah-daerah yang masuk dalam ketegori 3T (Terpencil, Terluar dan Terdepan) seperti di Pulau Mayau dan Tifure Kecamatan Pulau Batang Dua.

Dtegaskan Wali Kota Pemkot Ternate memberi perhatian serius dalam menekan inflansi pada sejumlah daerah utamanya di pulau Tifure dan Mayau termasuk Moti dan Hiri.

"Hal tersebut secara otomatis tidak akan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat terluar karena harga barang yang mahal, jelasnya kalau ketersediaan barang berkurang itu akan pengaruhi harga," kata Wali Kota.

Orang nomor satu di jajaran Pemkot Ternate itu mengklaim, saat ini inflansi di Kota Ternate sebesar 3,7 persen, "dan itu agak sedikit naik karena ada beberapa hal yang menjadi pemicu sehingga terjadi pergeseran sehingga itu menjadi atensi Pemkot dalam upaya-upaya menekan laju inflasi.

"Adapun pemicu naiknya inflansi yakni jelang moment hari besar keagamaan dan barang yang di pasok dari luar sehingga menjadi ketergantungan masyarakat dalam kota," ujarnya.

Wali Kota menyebut, untuk meminimalisir pasokan bahan kebutuhan pokok dari luar, Pemkot Ternate berupaya melakukan kerja sama antar daerah dalam wilayah Provinsi Malut.

"Tujuanya agar Pemkot Ternate bisa pastikan supaya produk-produk tersebut tetap tersedia dan menjaga harga tetap stabil untuk memenuhi kebutuhan masyarakat agar tidak tergantung pasokan dari luar daerah," pungkasnya.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT