Home / Berita / kesehatan

Dituding Monopoli Pelayanan Darah, Begini Respon RSUD Chasan Boesorie

20 Oktober 2023
RSUD Chasan Boesoirie

TERNATE, OT - Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chasan Boesoirie (CB) Ternate membantah tuduhan monopoli pelayanan darah.

Klarifikasi itu disampaikan oleh Wakil Direktur Pelayanan RSUD Chasan Boesoirie, Fasni Halil saat memberikan keterangan kepada sejumlah wartawan termasuk indotimur.com pada Kamis, (19/10/2023). 

Fasni mengatakan, apa yang dituduhkan tidak benar. Dia mengkalim RSUD Chasan Boesoirie Ternate, tidak pernah melarang pasien yang membutuhkan darah mengambil dari PMI Maluku Utara. 

"RSUD Chasan Boesoirie itu memiliki Unit Transfusi Darah (UTD) yang baru diresmikan pada tanggal 11 September 2023 lalu," tegasnya.

BERITA TERKAIT : RSUD CB Diduga Larang Pasien Pakai Darah dari PMI Maluku Utara

Dia menyatakan, ketika stok darah tertentu di UTD rumah sakit habis, pihaknya melakukan permintaan kebutuhan darah di luar rumah sakit, seperti di PMI Maluku Utara. Dan prosedur permintaan darah itu harus dilakukan oleh UTD. 

"Jadi, apa yang dituduhkan itu tidak benar. Jika stok darah di rumah sakit sudah tidak ada, baru kami buat permintaan keluar, dalam hal ini PMI," jelasnya.

Dia juga mengungkapkan, selama ini hubungan RSUD Chansan Boesoirie dengan PMI Maluku Utara itu baik saja." Jadi tidak ada masalah apa-apa," tandasnya mengakhiri.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT