Home / Info Pasar

Harga Barito Kota Ternate Terpantau Normal

10 Oktober 2023
Barito di Pasar Bahari Berkesan Kota Ternate

TERNATE, OT - Harga komoditi bawang, rica, dan tomat (barito) di Kota Ternate Provinsi Maluku Utara (Malut), pada Selasa (10/10/2023). terpantau masih normal.

Data yang dihimpun indotimur.com menyebutkan memasuki pertengahan Oktober 2023, harga barito di Kota Ternate terpantau masih normal.

Salah seorang pedagang barito, Anto saat ditemui di pasar Bahari Berkesan Kota Ternate mengatakan, harga rica atau cabai kecil dipatok seharga Rp 80 ribu perkilo sedangkan cabai keriting Rp 70 ribu perkilo.

Harga tomat dijual Rp 8 ribu perkilo, lemon Rp 10 ribu perkilo, bawang merah Rp 25 ribu perkilo, serta bawang putih Rp 45 ribu perkilo.

"Sampai saat ini barito yang mempunyai harga cukup mahal yaitu bawang putih yang dijual dengan harga Rp 45 ribu perkilonya," kata Anto.

Dia mengungkapkan selain bawang putih, tomat juga mengalami kenaikan harga, "sebelumnya tomat seharga Rp 5-6 ribu perkilo sekarang naik menjadi Rp 8 ribu perkilo," ungkapnya.

Anto mengaku, barito yang dijualnya dipasok dari Kota Manado sehingga menimbulkan harga yang kadang kurang stabil, "karena dikirim dari luar daerah Kota Ternate yang kadang dipengaruhi oleh kondisi cuaca juga yang menimbulkan naik turunnya harga barito," pungkasnya.

 (mg_ot)


Reporter: Magang
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT