TERNATE, OT – Penjual hewan kurban di Kota Ternate laris manis menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah tahun ini, yang jatuh pada tanggal 31 Juli 2020 akhir pekan depan.
Lokasi penjualan hewan kurban yang ramai dikunjungi pembeli, salah satunya di areal pekuburan Cina Kelurahan Santiong, Kecamatan Ternate Tengah. Banyak pembeli yang datang guna membeli hewan kurban di tempat itu, karena harganya terbilang lebih murah.
Adnan, salah satu penjual hewan kurban kepada indotimur.com mengatakan, harga hewan kurban hari raya Idul Adha 1441 H tahun ini sedikit murah tidak seprti hari raya kurban sebelumnya.
"Harga sapi yang ada saat lebih murah, mulai dari harga per ekor Rp 11 juta sampai paling mahal Rp 17 juta sesuai dengan ukurannya," kata Adnan, Rabu (22/7/2020).
Dia mengaku, hewan kurban berupa ini didatangkan dari luar kota Ternate yakni desa Payo, Halmahera kabupaten Barat (Halbar). “Tahun ini sebanyak 40 ekor sapi yang didatngkan, tapi sudah dibeli dan sekarang tinggal sekitar beberapa ekor saja,” ujarnya.
Adnan menambahkan, bagi warga kota Ternate yang ingin membeli hewan kurban beruupa sapi, bisa dating ke lokasi langsung di kelurahan Santiong, kecamatan Ternate Tengah, karena setiap hari orang-orang terus datang dilokasi untuk membelinya.
(awie)