Home / Info Pasar

Diambil dari Luar Daerah, Harga Cabai Rawit di Ternate Makin Pedas

22 Maret 2021
Barito di Kota Ternate

TERNATE, OT- Harga cabai terus mengalami kenaikan disejumlah pasar di Kota Ternate. Terutama cabai rawit yang kini harganya mencapai Rp 90.000-100.000 per kilogram.

Nurholis, salah satu pedagang mengatakan, semua jenis cabai mengalami kenaikan, tapi yang paling tinggi adalah cabai rawit.

Menurutnya, kenaikan cabai rawit ini sudah lama, sedang untuk cabai jenis lain hanya Rp 30.000 ribu per kilogram, bawang merah dan bawang putih Rp 45.000 ribu per kilogram dan tomat dan lemon Rp 15.000 ribu per kilogram

Untuk stok cabai, lanjut dia, didatangkan dari Sulewesi Tengah sehingga sudah pasti harganya mengalami kanaikan.

Ia menjelaskanmengaku, perubahan harga ini belum bisa dipastikan, apalagi menjelang bulan suci Ramadan, maka seperti biasa akan ada perubahan harga.

"Saat ini pasokan cabai rawit sering berkurang, mungkin karena banyaknya permintaan. Kita pedagang hanya menyesuaikan dengan kondisi saja," kata nurkholis ketika diwawancarai, Senin (22/3/2021).(ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT