Home / Berita / Hukrim

Dua Tahun Memimpin, Ketua PN Tenate Terus Dorong Hakim Ikut Fit And Proper Test Jadi Pimpinan

17 Juni 2019
Kepala Pengadilan Negeri Ternate, M. Pandji Santoso

TERNATE, OT- Sejak dua Tahun memimpin Pengadilan Negeri (PN) Ternate, M. Pandji Santoso terus dorong para Hakim yang akan mengikuti fit and proper test jadi pimpinan.

"Selama dua Tahun ini tiap Tahun ada Hakim yang lulus tes fit and proper test untuk menjadi pimpinan," ucap Pandji kepada indotimur.com Senin (17/6/2019)

Untuk Tahun kamarin, lanjut Pandji, ada Aris di wilayah hukum Pengadilan Tinggi Tanjung Karang Lampung dan Tahun 2019, Erni  yang telah menjadi wakil Ketua pengadilan di Labuha. Selain itu dalam waktu dekat semoga akan ada fit and proper test lagi untuk kelas II dan semoga bisa ada hakim dari PN Ternate yang di panggil maka akan disiapkan.

"Jika belum ada maka pihaknya akan menyiapkan tahun berikutnya karena PN di Ternate tiap tahun ada prestasi hakim yang masuk dispiktural sebagai pimpinan. "Nah hal ini harus ada kemauan hakim yang terus belajar dan pimpinan akan terus dorong," ujarnya.

Pandji menambahkan, untuk tahun ini PN Ternate telah menambah hakim yakni wakil Ketua dan hakim anggota dengan jumlah 8 hakim, dan yang baru melaksanakan tugas berjumlah 7 orang. "Dengan banyaknya hakim bisa dapat meningkatkan SDM," tutup Pandji. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT