TERNATE, OT - Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Ternate, Fhandy Mahmud bersama Kapolsek Ternate Utara, Iptu Samsul mempimpin langsung operasi penyalahgunaan lem Eha-Bond di Kelurahan Salahuddin Kecamatan Ternate Tengah.
Informasi yang dihimpun indotimur.com menyebutkan, operasi penyalahgunaan lem Eha-Bond merupakan tindak lanjut dari hasil pengungkapan penggunaan lem Eha-Bond oleh sejumlah pemuda di lingkungan Maliaro beberapa waktu lalu.
Sebelumnya, personil Satpol PP berhasil mengamankan sejumlah pemuda sedang pesta lem Eha-Bind di lingkungan Maliaro.
Dari keterangan sejumlah pemuda yang diamankan, lem Eha-Bond tersebut dibeli dari sebuah kios merah di Salahuddin.
Atas informasi tersebut, personil gabungan Satpol PP dan Polsek Ternate Utara langsung melakulan operasi di sebuah kios merah di Salahuddin.
Kasatpol PP Kota Ternate, Fhandy Mahmud didampingi Kapolsek Ternate Utara, Iptu Samsul dalam keterangan tertulisnya menyampaikan, dalam operasi tersebut, petugas gabungan berhasil mengamankan 10 kaleng lem Eha-Bond siap pakai serta 30 kantong plastik putih yang digunakan sebagai alat bantu menghirup lem.
"Kami juga mengamankan pemilik warung merah dengan inisial W (36). Selanjutnya, pemilik kios beserta barang bukti kami serahkan ke Polsek Ternate Utara guna dilakukan pembinaan lebih lanjut," kata Fhandy.
Dia menghimbau masyarakat Kota Ternate terutama para orang tua untuk selalu memantau aktifitas anak agar tidak terjerumus pada hal-hal yang merugikan atau melanggar hukum.
"Kami juga berharap masyarakat berperan aktif melindungi generasi muda Kota Ternate dengan memantau dan mengawasi aktifitas mereka. Jika mengetahui atau melihat ada aktifitas yang negatif, bisa langsung menghubungi petugas Satpol PP melalui akun Facebook : praja wibawa ternate atau instagram : @satpolppternate bisa juga lapor ke aparat Kepolisian terdekat," imbau Fhandy.
Dia juga mengajak semua pihak bertanggung jawab atas keselamatan generasi muda Ternate dengan memantau dan mengawasi aktifitas anak-anak muda di lingkungan masing-masing.
"Mari bersama-sama kita jaga generasi muda kita agar tidak terjerumus pada hal-hal negatif dengan memantau dan mengawasi aktifitas anak-anak kita, untuk mewujudkan Ternate Andalan," pesannya.
(fight)