Home / Indomalut / Halut

Pasca Dilantik, Kades Mamuya Fokus Pada Penataan Desa

18 November 2019
Kades Mamuya, Budiman Djoma

HALUT, OT - Kepala Desa Mamuya, Kecamatan Galela, Budiman Djoma menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat, atas kepercayaan yang diberikan sehingga bisa dilantik hari ini, Senin (18/11/2019).

Pelantikan dilaksanakan di halaman kantor Bupati Halmahera Utara (Halut) secara serentak bersama 90 Kepala Desa laimnya.

Budiman, menyatakan, dalam proses pilkades Mamuya kemarin, banyak dinamika yang dihadapi di lapangan soal perbedaan pendapat.

"Secara pribadi saya menganggap, kemenangan adalah sebuah proses yang menjadi bagian yang saya lalui secara sportif dan kemenangan ini bersifat kolektif, karena usia yang masih muda harus berani menerima tantangan bagaimana merubah wajah Mamuya dalam waktu singkat, dengan segala konsukuensinya," jelas Budiman kepada indotimur.com.

Kata dia, target program perioritas dari Dana Desa, merupakan kosentrasi kepada penataan desa, sampai saat ini Mamuya degradasi dari aspek pembangunan infrastruktur desa.

"Sehingga mau tidak mau, kita harus merubah wajah Mamuya dalam waktu singkat, dengan target-target yang rasional. Untuk jangka panjang, kita buat kegiatan-kegiatan yang berorientasi kepada kepentingan masyarakat desa," jelasnya.

Selain itu, atas amanat masyarakat yang diberikan katanya, selalu dijaga dan bersinergi dengan semua komponen masyarakat untuk pembangunan desa yang lebih baik lagi. "Kita terapkan itu melalui program-program pemberdayaan masyarakat, demi tercipta masyarakat yang utuh dan pembangunan infrastruktur yang baik," tutupnya. (red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT