JAKARTA, OT - Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan dan Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) terkait pembangunan gudang pangan di Halmahera Selatan.
MoU yang dipusatkan di Ruang Sativa Lantai 2 Perum Bulog Jakarta Selatan, pada Rabu (19/11/2025) dilakukan oleh Wakil Bupati (Wabup) Halmahera Selatan Helmi Umar Muchsin dan Wakil Direktur Utama Bulog Marga Taufiq.
Wabup Halmahera Selatan Helmi Umar Muchsin menyambut baik dan mengapresiasi langkah Perum Bulog membangun gudang di Kabupaten Halmahera Selatan.
"Penandatanganan MoU ini untuk menciptakan kemandirian pangan di Halmahera Selatan," tandasnya.
Menurutnya, dengan adanya gudang Bulog akan memperkuat sistem logistik pangan di Kabupaten Halmahera Selatan dan juga memberikan manfaat ekonomi jangka panjang.
Sementara Wakil Direktur Utama Perum Bulog RI, Mayjen TNI (Purn) Dr. Marga Taufiq mengapresiasi dan menyambut baik sikap Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan melakukan MoU pembangunan Kompleks Pergudangan Perum Bulog di Kabupaten Halmahera Selatan.
Menurutnya, Bulog memiliki tugas utama stabilisasi pangan, sehingga dalam kerja sama ini Pemda Halmahera Selatan akan memberikan beberapa fasilitas ke Bulog agar mampu menampung hasil panen di Halmahera Selatan.
Ditambahkan, tujuan untuk melakukan MoU tentang pembangunan kompleks Pergudangan Perum Bulog di Kabupaten Halmaheraa Selatan dalam upaya menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan serta pemenuhan dan ketersediaan pangan di Kabupaten Halmahera Selatan.
"Kami percaya, langkah ini tidak hanya akan memperkuat sistem logistik pangan di Kabupaten Halmahera Selatan tetapi juga memberikan manfaat ekonomi jangka panjang, seperti pembukaan lapangan kerja dan penguatan ekosistem usaha lokal," ujar Marga.
(@by)






