JAILOLO , OT - Tarian klosal asal kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Maluku Utara (Malut) dipastikan tampil pada perayaan HUT RI ke-73 pada 17 Agustus 2018 mendatang di istana negara, Jakarta.
"Iya, tarian kolsal akan ini dipentaskan pada saat momentum 17 Agustus di istana negara," Kata Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (KP3A) Halbar, Fransiska Renjaan, Kepada Indotimur.com, Kamis (9/8/2018)
Fransiska menyampaikan, tarian klosal ini didalmnya ada empat tarian diantaranya, tarian soya soya, tarian sara dabi dabi, tarian legu salai dan tarian cakalele. "Dari keempat tarian ini akan dipadukan menjadi satu dan dibawakan langsung oleh 100 penari anak-anak Halbar," jelasnya.
Dikatkan Fransiska , sebenarnya pada setiap momentum 17 agustus ada beberapa daerah yang dipilih untuk mementaskan tarian di istana, dan tahun ini ada sekitar enam daerah yang terpilih untuk tampil, maka di tahun 2018 tarian asal Halbar terpilih untuk pentas sesuai permintaan istana.
"Kami sudah diberikan rekomendasi dari pihak istana, jadi kami dari Halbar sendiri sudah siap tampil sesuai rekomendasi yang diberikan," ujarnya.
Fransiska menjelaaskan, sebelumya dari pihak istana telah berkunjung ke Halbar untuk melakukan survey dan melihat secara langsung kesiapan tarian klosal asal Halbar, apakah layak tampil atau tidak, setelah itu baru mereka merekomendasikan untuk tampil, namun setelah melakukan survey kemungkinan istana merasa bahwa tarian asal Halbar ini layak dipentaskan di istana.
Untuk itu, 2 Agustus kamarin istana berikan rekomendasi agar tarian Klosal mewakili Malut tampil di istana pada momentum perayaan HUT RI.
Fransiska menambahkan, dengan adanya progoram peningkatan potensi anak, selaku dinas terkait melakukan pemberdayaan terhadap anak sesuai potensi yang ada, sehingga apa yang dilakukan ini dapat bersumber bagi kemajuan anak-anak di Halbar.
"Kedepan, anak-anak Halbar bisa lebih maju lagi sesuai potensi yang ada. Tinggal bagaiman semua pihak bisa membantu dan mendukung mengembangkan potensi tersebut," ujarnya.
Ia berharap, kepada semua pihak agar tetap kerjasama yang baik guna mendukung anak-anak asal Halbar dalam mementaskan tarian klosal di istana pada momentum 17 agustus 2018 mendatang.(red)