Home / Indomalut / Halbar

Pemkab Halbar Pusatkan Salat Idul Adha di Desa Bobanehena

21 Agustus 2018
Chuzaemah Djauhar

JAILOLO , OT - Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) akan melaksanakan salat Idul Adha di masjid Al-Bainah Desa Bobanehena, Kecamatan Jailolo, Rabu (22/8/2018) besok.

Amatan wartawan, Selasa (21/8/2018) pagi tadi, persiapan pelaksanaan salat sudah disiapkan. Selain itu, akan dilakukan penyerahan hewan kurban dan pembagian sembako oleh Pemkab Halbar serta open house Bupati Danny Missy.

Kepala Dinas Kominfo Halbar, Chuzaemah Djauhar, Selasa (21/8) mengatakan, dipilihnya Desa Bobanehena sebagai tempat pelaksanaan perayaan Hari Raya Idul Adha dan open house karena Bupati Danny Missy ingin menghadirkan Pemerintah lebih dekat dengan masyarakat, khususnya ummat muslim di moment religius ini.

"Pemkab ingin berkurban bersama masyarakat, oleh karena itu, di momentum hari raya idul adha, pak Bupati ingin hadir lebih dekat dengan warga untuk bersilaturahim melalui open house, serta berbagi rezeki dengan warga kurang mampu,” jelas Chuzaemah.

Sesuai data Dinas Sosial Halbar, Pemkab Halbar menyiapkan 300 paket sembako untuk dibagikan kepada warga kurang mampu usai salat Idul adha. Warga kurang mampu yang bakal disasar paket sembako kata Chuzaemah, Desa Bobanehena 150 paket, Desa Galala 60 paket, Desa Guaemaadu 50 paket dan sisanya akan dibagikan di Desa-desa terdekat di kecamatan Jailolo.

Sementara hewan kurban yang disiapkan Pemkab Halbar berjumlah 6 (enam) ekor sapi, yang akan di bagikan ke sejumlah masjid.

Untuk imam salat Idul adha, Imam Sigi Lamo Ustadz Dasri Naimur dengan khotib Ketua MUI Halbar H. Mujain Patty.(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT