Home / Indomalut / Halbar

Pemkab Halbar Gelar Raker Dengan Para Camat

13 Mei 2019
Bupati Halbar Danny Missy saat membuka Raker

 

JAILOLO, OT – Bagian Pemerintahan Setda kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Maluku Utara (Malut), melaksanakan Rapat Kerja (Raker) seluruh camat se-Halbar , Senin (13/5/2019) pagi tadi.

 

Raker yang dibuka Bupati Halbar Danny Missy ini dipusatkan di aula Baikole kantor bupati yang dihadiri seluruh pimpinan OPD di lingkup Pemkab Halbar dengan  tema Kecamatan Sebagai Lokomotif Pembangunan di Kabupaten Halmahera Barat.

 

Sekda Halbar Syahril Abd Radjak saat di temui wartawan di Kantor bupati usai kegiatan mengungkapkan,  Raker tersebut bertujuan untuk mengevaluasi program - program kecamatan yang tidak berjalan serta tupoksi dan pendelegasian yang diberikan Bupati ke seluruh camat. Nantinya akan disesuaikan dengan permasalahan yang ada di tiap-tiap kecamatan.

 

Tujuan Raker ini, kata dia, untuk membahas program kecamatan yang tidak jalan serta program yang di rencanakan pada tahun ini,  sebab camat sekarang tidak lagi pimpinan wilayah. “Camat saat ini hanya sebatas OPD, sehingga perlu diberikan stimulan terkait tupoksinya masing-masing," jelasnya.

 

Lanjut Syahril, bupati dalam sambutannya mengimbau seluruh camat untuk mengawal Dana Desa (DD0 serta pajak bumi dan bangunan (PBB).

 

"Tadi pak bupati buka sekaligus mengimbau ke seluruh camat untuk mengawal ketat Dana Desa disetiap  desa, dan diharapkan kepada camat untuk mengawasi pungutan PBB serta hal-hal yang perlu diperhatikan di kecamatannya,” ujarnya.

 

 (red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT