Home / Indomalut / Halbar

Pemkab Halbar dan BPDAS-HL Ake Malamo Gelar Penanaman Pohon

22 Juni 2019

JAILOLO, OT– Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) dan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDAS-HL) Ake Malamo , melaksanakan penanaman pohon di depan Puskesmas Sidangoli Desa Domato, Kecamatan Jailolo Selatan, Jumat (21/06/2019).

Dalam kegiatan tersebut  Bupati Halmahera Barat Danny Missy dalam sambutannya menyampaikan, untuk penanaman pohon khususya di Kecamatan Jailolo Selatan,” Saya akan memberikan instruksi langsung kepada para Kepala Desa untuk melakukan pembibitan sampai dengan penanaman di masing-masing Desa karena dari pembibitan dan penanaman pohon tersebut dapat menghasilkan keuntungan bagi masyarakat,” kata orang nomor satu di Halbar.

Danny menambahkan, Selanjutnya  diharapakan kepada pihak Puskesmas Sidangoli agar tidak hanya menanam tapi dapat juga merawat, sehingga pohon tersebut dapat tumbuh  subur dan penanaman pohon ini juga melalui bibit yang telah diberikan kepada Puskesmas, agar sisa dari bibit dapat dipergunakan dan di tanam di Pustu-Pustu dan Polindes yang ada di Jailolo selatan.

Terpisah Kepala BPDASHL Akemalamo Entan Sofyan menyampaikan, kegiatan menanam pohon merupakan gerakan moral yang di rencanakan Presiden Republik Indonesia melalaui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dengan Gerakan menanam 25 pohon seumur hidup.

Entan Sofyan juga mengatakan  melalui gerakan menanam 25 pohon selama hidup tersebut, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) telah menandatangani Memorandum Of Understanding (MOU ) dengan berbagai pihak antara lain Kemensristek Dikti, Kemendikbud, dan Kemenag serta lembaga-lembaga lainnya.(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT