Home / Kabar Fagogoru

Elang-Rahim Klaim Berhasil Bangun Patani Timur

20 Maret 2022
Jakaria Hi. Abdul Latif

HALTENG,OT-Bupati Halmahera Tengah (Halteng) Edi Langkara dan Wakil Bupati Abd. Rahim Odeyani (Elang-Rahim) berhasil membangun Kecamatan Patani Timur Halteng.

"Pemerintah Daerah tidak tinggal diam membiarkan masalah pembangunan terus-menerus dihadapi warganya. Bahkan kata dia, sejak dilantik tahun 2017, Bupati dan Wakil Bupati telah mendorong berbagai skema pembangunan di segala bidang untuk menuntaskan masalah tersebut," ucap Kabag Humas Setda Halteng, Jakaria Hi. Abdul Latif dalam keterangannya, Sabtu (19/3/2022).

Kata dia, apa yang dilakukan pemerintah Elang-Rahim itu sebagian besar sudah dinikmati masyarakat Halmahera Tengah termasuk Kecamatan patani Timur.

Lihat saja, saat ini akses jalan di masa Elang-Rahim seluruh jalan di wilayah tersebut dibangun, ditingkatkan ke hotmix. Dan beberapa ruas yang belum di hotmix akan terus ditingkatkan.

“Proses pengaspalan untuk seluruh ruas jalan di Patani akan dituntaskan di tahun ini," jelas Jakaria.

Sementara telekomunikasi, Jakaria mengatakan, Pemda sudah bangun tower 72 meter di Ibukota Kecamatan Patani Timur, dan sudah dinikmati sebagian besar warga di kecamatan tersebut. Hanya saja jangkauannya belum sampai ke Nursifa dan Sakam karena terhalang gunung. 

“Tapi bukan berarti Pemda diam, kami terus berkoordinasi dengan PT. Telkomsel supaya dicarikan solusinya” tambahnya.

Meskipun begitu,  lanjutnya, pemkab Halteng sudah dorong program internet berbasis satelit melalui sekolah dan kantor desa sebangak 42 desa, termasuk diantaranya desa Nursifa dan Sakam.

"Kami minta Masyarakat agar bersabar, karena pembangunan itu butuh tahapan, butuh waktu. Tidak segampang membalikan telapak tangan, yang pasti Elang-Rahim akan tuntaskan sebelum periode mereka selesai,"tegas Juru Bicara Pemkab Halteng ini.

"Yang dilakukan Elang-Rahim ini dalam rangka mempercepat perubahan dalam semua aspek kehidupan masyarakat Halmahera Tengah, supaya dapat bersaing dengan wilayah lain,"tutupnya.

Sementara salah satu masyarakat Patani Timur mengatakan, sebenarnya masyarakat harus bangga dan berterima kasih pada Elang-Rahim, karena semua sarana prasarana yang menjadi kebutuhan masyarakat sudah dibangun, terutama jembatan kali Gowonle yang menjadi urat nadi Halmahera Tengah dan Halmahera Timur. 

"Di Patani Timur juga dulu listrik belum teraliri, sekarang seluruh desa sudah menikmati listrik. Kami kemana-mana juga sudah mudah, karena sudah ada jalan Hal ini menunjukan bahwa Elang-Rahim sangat berkomitmen untuk melihat masyarakatnya,” ucapnya.(red)


Reporter: Supriono Sufrin
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT