Home / TNI

Lanal Ternate Salurkan Bantuan Sembako ke Korban Banjir di Halut

18 Januari 2021
Foto Bersama Saat Menyerahkan Bantuan (foto_ist)

TERNATE, OT – Pangkalan TNI Angkatan Laut (AL) Ternate, Senin (18/1/2021) menyalurkan bantuan sembako ke korban banjir di Kabupaten Halmahera Utara (Halut).

Bantuan ini merupakan sumbangan dari Panglima Komandao (Pangkoarma) III Laksamana Muda TNI, Dadik Hartanto dan Komandan Pangkalan TNI AL XIV Sorong, Brigjen TNI Markos serta unsur Maritim yang dihimpun Lanal Ternate.

Pasi Intel Lanal Ternate, Kapten Laut Hendri Roy Kagoni pada indotimur.com menyampaikan, penyaluran bantuan ini dipimpin langsung oleh Komandan Lanal Ternate, Letkol Laut (P) Komaruddin mewakili Panglima Armada III Laksamana Muda TNI Dadik Hartanto, yang menyalur bantuan  logistik kepada masyarakat di 4 Kecamatan di Kabupaten Halut.

Kata dia, bantuan ini langsung diterima oleh  Pj Sekda Kabupaten Halut, Yudhihart Noya sebagai perwakilan masyarakat yang mengalami musibah.

“Kita fokuskan bantuan ini kepada saudara-saudara di Halut yang ada di Kecamatan Galela dan Kecamatan Kao Barat yang tertimpa musibah banjir,” ujar Hendri.

Menurutnya, bantuan ini lanjut merupakan bentuk kepedulian Pangkoarmada III, karena wilayah Halmahera Utara termasuk wilayah kerja Koarmada III yang bermarkas di Sorong sehingga diberikan bantuan.

“Tadi sudah distribusikan bantuan tersebut berupa 2.580 kg beras, mie instan 132 dus, gula pasir 203 kg, susu sachet 67 dus, pampers 12 dus, air mineral gelas  60 dus, biskuit roma kelapa 10 dus, sabun cuci rinso cair 10 dus, roti gabin susu 10 dus dan pembalut wanita,” ujarnya.

“Semoga bantuan yang disalurkan ini bisa dapat membantu para saudara-saudara kita yang terdampak musibah banjir di Halut,” tutupnya.(ian)


Reporter: Ryan
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT