Home / TNI

Korem 152/Babullah Siap Bantu Polda dan Pemda Bubarkan Warga yang Berkerumunan Saat Pergantian Tahun

30 Desember 2020
Brigjen TNI Imam Sampurno Setiawan (foto_randi)

TERNATE, OT- Korem 12/Babullah Ternate dan jajarannya siap membantu Polda dan Pemerintah Daerah (Pemda) di Provinsi Maluku Utara (Malut), dalam membubarkan masyarakat yang berkerumunan pada malam pergantian tahun baru nanti.

Komandan Korem 152/Babullah Ternate, BrigjenTNI Imam Sampurno Setiawan mengatakan, tidak akan ada acara maupun aksi kerumunan pada malam pergantian tahun 2021 di Provinsi Maluku Utara (Malut). 

"Saya tidak akan segan-segan mengambil tindakan keras berupa pembubaran jika masih temukan adanya kerumuman di malam pergantian tahun," kata Imam usai melaksanakan coffe morning bersama insan pers di Malut, Rabu (30/12/2020).

Kata dia, kebijakan ini nantinya ada koordinasi dengan Polisi dan Satpol-PP, karena yang berada di depan adalah pemda maka dan TNI-Polri selalu mendukung tindakan tersebut jika terjadi kerumunan disaat malam pergantian tahun baru 2021.

Untuk itu, Imam juga meminta kepada seluruh prajurit dan masyarakat disaat hadapi pergantian tahun tetap di rumah dan tidak melakukan aksi hura-hura, jangan sampai timbul cluster Covid-19 yang baru.

Oleh karena itu, Danrem mengimbau kepada semua masyarakat di Malut tetap menajaga situasi di wilayah masing-masing agar tetap kondusif dan tetap menerapkan protokol kesehatan dikehidupan sehari-hari dengan tetap menggunakan masker, menjaga jarak serta mencuci tangan dengan air yang mengalir.

“Dengan begitu maka sama-sama kita sudah bisa putuskan mata rantai penularan Covid-19, di wilayah Malut,” pungkasnya.

(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT