Home / Ternate Andalan

Warga Batang Dua Antusias Sambut Wali Kota Bersama Rombongan

Wali Kota Turut Serahkan Bantuan Ketahanan Pangan Untuk Warga Batang Dua
21 September 2024

TERNATE, OT - Sepekan sebelum memasuki masa cuti kampanye, Wali Kota Ternate Dr M. Tauhid Soleman kembali melanjutkan program pembagian bantuan sosial berupa beras, gula dan minyak kelapa untuk warga kurang mampu serta telur, kacang ijo dan susu full cream untuk ibu hamil, anak gizi kurang dan keluarga beresiko stunting, pada Jumat (20/9/2024).

Warga penerima bantuan tersebut sekitar 296 orang terlihat antusias tumpah ruah menanti kehadiran orang nomor satu Ternate  tersebut dengan setia serta menghadiri acara peresmian Puskesmas Rawat Inap  oleh Wali Kota Ternate yang berlangsung di halaman Puskesmas Kelurahan Mayau Kecamatan Batang Dua Kota Ternate tersebut.

Kedatangan Wali Kota beserta rombongan disambut dengan tarian modern daerah. Suasana semakin meriah ketika para pimpinan OPD yang mendampingi Wali Kota nampak satu persatu maju menghampiri penari cilik dan memberikan saweran "mea mea" yang menambah suasana persemian Puskesmas semakin meriah dan menghibur para tamu undangan.

Hampir seluruh pimpinan OPD terpantau maju menghampiri para penari diantaranya Kadis ketpang Muhamad Hartono, Kadis PU Rusan M. Nur Taib, Kadispora Sutopo Abdullah, Kadis Kesehatan Dr. Fatiah Suma.

.Selain peresmian status Puskesamas dari rawat jalan ke rawat inap, Wali Kota Ternate turut menyerahkan berbagai bantuan ketahanan pangan, kesehatan, keagamaan dan bantuan sosial lainnya.

Untuk bantuan ketahanan pangan, terdiri dari bantuan sembako, telur dan susu dibagikan kepada 496 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), termasuk di Pulau Tifure yang sudah didistribusikan sebelumnya.

“496 paket bantuan sesuai dengan janji saya di Batang Dua, hari ini saya Tuntaskan semua” ujar Wali Kota yang disambut tepuk tangan meriah warga yang memadati lokasi peresmian Puskesmas rawat inap

Orang nomor satu di Kota Rempah itu menuturkan bahwa kegiatan ini adalah merupakan bukti nyata Pemkot Ternate sangat peduli Pulau Pulau Terluar Kota Ternate apalagi Kecamatan Batang Dua.

Program pemberian bantuan ini bertujuan guna menurunkan angka kemiskinan di Batang Dua dan penurunan angka penderita stunting yang signifikan di daerah ini. "Harapan saya pemberian bantuan sembako dan telur ini dapat berdampak bagi program pemerintah Kota Ternate dalam menurunkan angka kemiskinan dan penurunan penderita stunting di Batang Dua," harap Wali Kota.

“Mudah-mudahan bantuan Pemerintah Kota ini membantu dan bisa dimanfaatkan dengan sebaik baiknya oleh KPM di Kecamatan Batang Dua,” sambung alumnus STPDN angkatan pertama ini.

Pemberian bantuan paket sembako dan telur ini ke depan, kata Wali Kota  akan terus dilanjutkan mengingat sembako sangat dibutuhkan oleh warga dalam kondisi ekonomi global yang tidak menentu ini. 

“Apalagi dengan kondisi ekonomi hari ini semua harga harga bahan pokok semakin hari semakin menanjak. Untuk itu saya datang untuk berbagi dan bertatap muka sampai keseluruhan Kelurahan dan kecamatan yang ada di Kecamatan Batang Dua” ucap Wali Kota.

Nampak dari wajah Wali Kota sangat sumringah dan ceria melihat semangat dalam memberikan sambutan karena kerap selalu mendapatkan aplaus meriah dari warga penerima bantuan dan yang menghadiri acara peresmian.

.Sementara itu, ibu Merlin, salah satu warga Batang Dua  mengaku sangat bersukur dan berterima kasoh kepada Wali Kota Ternate atas bantuan yanv disalurkan hari ini.

Dia menyebut, perhatian Wali Kota kepada warga Batang Dua merupakan bukti nyata komitmen Wali Kota kepada warga Batang Dua. "jauh jauh dari Ternate dengan cuaca yang sangat ekstrim bagini pak wali nekat datang hanya untuk menyalurkan bantuan kepada kami dan memberikan bukti nyata kepedulian pemerintah kepada warga Batang dua" kata Ibu dua anak ini.

"Torang so buktikan hari ini dan so lihat sendiri Wali Kota sampe datang langsung di Batang Dua dengan program yang pro rakyat terutama kami di Batang Dua," ucapnya.

Warga Batang Dua lainnya menyampailan, selama menjadi Wali Kota Ternate, Dr M Tauhid Soleman sudah lebih dari 5 kali datang ke Batang Dua, "itu artinya, pak Wali Kota memiliki kepedulian yang tinggi terhadap kami warga Batang Dua. Yang lain ini kamari cuma bilang kalo kita tapilih kita akan kase bantuan apa yang ngoni mau. Ya alaaa berenti deng ngoni kalo kamari cuma ambor paku" tegas Abner warga Bido.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT