TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate tetap optimis untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Ternate di sisa waktu dua bulan terakhir.
Sekertaris Kota Ternate, Dr Rizal Marsaoly meminta seluruh jajarannya yang mengelola PAD untuk memaksimalkan potensi-potensi pendapatan sehingga mampu memenuhi target yang ditetapkan.
Dia mengatakan, dengan sisa waktu dua bulan, pihaknya tetap memaksimalkan semua sumber-sumber PAD yang sudah ditetapkan.
“Yang dilakukan sekarang adalah para petugas memaksimalkan penagihan di lapangan, dan sekarang mereka lagi berusaha baik yang di pajak maupun retribusi,” terang Sekda usai memimpin upacara HUT Sumpah Pemuda di halaman kantor Wali Kota, Senin (28/10/2024).
Ketua TAPD itu juga meminta Kepala BP2RD selaku koordinator pengelolaan PAD untuk terus berkoordinasi dan memantau progres pendapayan baik terhadap petugas maupun sumber-sumber pendapatan.
"Hasil evaluasi dan koordinasi ini, nantinya disampaikan ke saya untuk selanjutnya kita tentukan skema untuk memaksimalkan PAD baik sektor pajak maupun retribusi," terangnya.
“Kalau dari sisi pajak masih tercapai bahkan bisa lebih, tinggal memaksimalkan di retribusi, kita harus jujur karena masih ada beberapa hal yang diperbaiki, misalnya parkir tepi jalan dan retribusi pasar. Sumber pendapatan ini harus kita genjot,” tandasnya.
Lebih lanjut, orang nomor tiga di jajaran Pemerintah Kota Ternate menyampaikan, di sisa waktu dua bulan ini, PAD Kota Ternate bisa mencapai di angka 70 persen. Hasil ini nantinya akan mejadi catatan Pemkot untuk merencanakan pendapatan di tahun depan.
“OPD pengelola PAD harus kerja lebih ekstra di lapangan karena masih banyak sumber pendapatan di kota Ternate yang harus dimaksimalkan,” tegasnya.
(fight)