TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate, telah berkomitmen untuk memberi perlindungan kesehatan maupun jaminan sosial bagi tenaga non ASN di lingkungan Pemerintah Kota Ternate.
Tenaga non ASN atau PTT yang mengabdi di lingkungan Pemerintah Kota Ternate akan mendapatkan jaminan melalui BPJS Ketenagakerjaan.
Kepala BKPSDM Kota Ternate, Samin Maraaoly menyampaikan, pada momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI tahun 2024, Wali Kota Ternate akan menyerahkan santunan senilai Rp48 juta kepada satu tenaga non ASN atau PTT yang telah meninggal dunia, baru-baru ini.
“Jaminan BPJS Ketenagakerjaan dengan nilai sebesar Rp48 juta, akan diberikan kepada 1 orang tenaga non ASN yang sudah meninggal dunia," ucap Samin seraya menyebut keluarga non ASN juga akan dibekali dengan beasiswa apabila memiliki anak.
Samin menyebutkan, selain tenaga non ASN juga diberikan bantuan kepada ASN yang sudah pensiun pada bulan September tahun 2021 sebanyak 13 orang, dan penyerahan satya kepada 200 orang yang akan diberikan secara simbolis pada pesayaan HUT kemerdekaan.
“Kita serahkan kepada ASN yang sudah meninggal, selain itu juga diberi satya lencana pengabdian selama 10-30 tahun kepada ASN. Kemudian Pegawai pensiun yang pada tahun 2021. Jadi total santunan dan bantuan yang akan diserahkan sebesar Rp150 juta,” ungkap Samin.
Dia menambahkan, pemberian bantuan dan santunan ini sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian selama bekerja di lingkungan Pemerintahan Kota Ternate.
“Batuan dan santunan ini dapat meningkatkan kesejahteraan, kemudian bisa memberikan spirit kebersamaan untuk ASN di Kota Ternate,” pungkasnya.
(fight)