TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate bersama Korps Pegawai Republik Indonesia (HUT KORPRI) akan meluncurkan program PNS Peduli "Bersatu Saling Berbagi" pada kegiatan Apel Gabungan ASN yang dijadwalkan pada Senin (23/9/2024) awal pekan besok.
PNS Peduli merupakan program kolaborasi Pemkot Ternate dan Korpri untuk memfaailitasi ASN golongan II untuk merenovasi rumah milik ASN Pemkot Ternate.
Renovasi rumah milik ASN golongan II yang tersebar di 8 Kecamatan ini akan menggunakan dana KORPRI melalui program PNS Peduli dengan tagline "Bersatu Saling Berbagi" (yang mampu bersubsidi kepada yang kurang mampu)
Ketua Korpri Kota Ternate, Dr Rizal Marsaoly mengatakan, program bantuan ini melibatkan Pemkot Ternate dalam hal ini BKPSDM untuk memfasilitasi sejumlah rumah ASN yang dinilai sudah tidak layak untuk dihuni.
"Jadi dari BKPSDM sudah siapkan penggunaan dana KORPRI, yang itu kita berikan untuk memfasilitasi pembangunan sejumlah fasilitas rumah bagi ASN golongan II,” kata Rizal, Kamis (19/9/2024).
Menurutnya, program ini merupakan kebijakan bersifat jangka panjang antara ASN yang mampu dan ASN tidak mampu, sehingga ada titik temu gerakan kemanusiaan bagi sesama ASN untuk saling peduli satu sama lain.
“Bantuan itu berupa perbaikkan fasilitas rumah ASN yang mengalami kerusakan seperti dapur, kamar mandi, dinding yang belum diplester, sanitasi dan lain sebagainya,” ungkap Rizal yang juga selaku Sekda Kota Ternate
BACA JUGA : M Tauhid Soleman Resmikan Rumah Singgah BAHIM
Sementara itu, Kepala BKPSDM Kota Ternate, Samin Marsaoly menambahkan, pihaknya telah melakukan survei di beberapa wilayah dan terdapat 15 rumah ASN yang akan mendapat bantuan.
"Bantuan untuk program PNS Peduli akan diserahkan Wali Kota pada saat apel gabungan ASN pada Senin besok," ucap Samin.
Penyerahan bantuan program PNS Peduli akan dilakukan terhadap 7 PNS yang telah terverifikasi dengan jumlah bantuan bervariasi, "untuk tahap pertama ada 7 orang PNS penerima dengan bantuan variasi, dan nominalnya juga akan berbeda-berbeda sesuai dengan model perbaikan rumah," ungkapnya.
Selain bantuan renovasi rumah, sebelumnya Pemkot Ternate melalui Korpri juga telah menyalurkan bantuan sosial berupa pembagian sembako, beasiswa serta bantuan lainnya.
"Kami berharap, dengan program ini, ASN Pemkot Ternate lebih solid dan memiliki empati terhadap ASN lainnya," harap Samin mengakhiri.
(fight)