TERNATE, OT - Komunitas Bajalan Kaki (Bajaka) bersama Pers Liputan Kota (Pelita), menggalang bantuan kemanusiaan untuk korban bencana banjir di Kabupaten Halmahera Barat (Halbar).
Bencana banjir yang melanda wilayah Halbar, membuat komunitas Bajaka dan Pers Kota merasa terpanggil untuk memberi sentuhan sebagai bentuk solidaritas dan rasa kemanusiaan.
Penggalangan bantuan kemanusiaan bagi korban banjir di Halbar, merupakan bentuk empati dari komunitas Bajaka bersama Pers Kota Ternate.
Ketua Presidium Bajaka, Thamrin Marsaoly menuturkan, banjir boleh merendam rumah, tanah dan lahan maupun harta benda, tetapi bencana tidak boleh merendam rasa kemanusiaan, rasa kepedulian, rasa solidaritas terhadap sesama anak negeri.
Dia mengatakan, bencana banjir yang melanda warga Halbar telah menggugah nurani untuk bersama-sama membantu meringankan beban warga terdampak bencana.
Menurut Thamrin, penggalangan bantuan kemanusiaan yang digagas komunitas Bajaka dan Pers Kota merupakan wujud kepedulian sekaligus tanggung jawab moral terhadap masyarakat yang sedang tertimpa musibah.
“Ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab moral sesama manusia yang pada dasarnya adalah saling tolong-menolong,” katanya.
Kepedulian terhadap korban bencana merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen, termasuk pemerintah daerah dan komponen lainnya.
"Sekarang saatnya teman-teman Bajaka bersama pers kota mengajak kita semua untuk bantu saudara-saudara kita di sana (Halbar) apapun bantuannya tentu akan sangat bermanfaat bagi mereka saat ini," kata Thamrin yang juga menjabat selaku Kepala Bappelitbangda Kota Ternate.
Sementara itu, Ketua Pers Liputan Kota, Ramlan Harun menyatakan, sinergitas antara Bajaka dan Pers Liputan Kota merupakan wujud nyata rasa empati terhadap bencana yang menimpa warga Kabupaten Halmahera Barat.
Menurutnya, bantuan yang nanti disalurkan dapat berupa pakaian layak pakai, selimut, tikar, popok bayi, pembalut wanita dan perlengkapan lainnya.
Warga Ternate yang akan menyalurkan bantuan bisa langsung mengantar di kantor Bappelitbangda Kota Ternate atau langsung ke kantor Wali Kota Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (ruang pers).
"Masyarakat bisa langsung mengantar bantuan ke kantor Bappelitbangda atau ke kantor Wali Kota bagian Humas, pada hari kerja dari jam 8 pagi sampai jam 4 sore," tukas Ramlan seraya menyebut bantuan akan langsung diserahkan kepada warga terdampak di Halbar.
"Ini wujud nyata bentuk solidarotas dan rasa kemanusiaan komunitas Bajaka bersama Pers Kota untuk membantu saudara-saudara kita di Halbar," tukasnya.
(fight)









