TERNATE, OT - Kapolsek Pulau Ternate Ipda Ni Made Chandra Dewi menghimbau masyarakat senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta bersama-sama menjaga kondisi keamanan dan ketertiban maayarakat (kamtibmas) dalam rangka menyambut Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
Menurutnya, hal ini butuh kolaborasi dan kerjasama semua pihak sehingga kriminalitas di lingkungan sekitar dapat diantisipasi.
"Kami mengajak masyarakat untuk tetap kompak dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Natal dan tahun baru khususnya di wilayah hukum Polsek Pulau Ternate. umumnya Kota Ternate," kata Kapolsek.
Kapolsek menyampaikan pesan kepada warga apabila mengalami tindakan kriminal diminta untuk segera melapor.
"Harapan kami masyarakat untuk tetap menjadi polisi bagi diri sendiri sehingga saling menjaga dan tindakan kriminalitas dapat diantisipasi," ujarnya.
Mantan Kanit Reskrim Polsek Ternate Selatan itu menghimbau masyarakat yang akan berlibur pada sejumlah kawasan wisata di wilayah Kecamatan Pulau Ternate untuk mewaspadai kondisi cuaca melalui BMKGmengigat kondisi cuaca buruk sebagaimana rilis yang dikeluarkan BMKG setempat.
"Untuk itu agar tidak melakukan aktifitas di pesisir pantai apalagi sampai berenang lebih diperhatikan kondisi cuaca mengingat musim hujan dan ombak laut yang cukup besar," imbaunya.
Dia juga meminta orang tua, tokoh agama, tokoh maayarakat dan tokoh pemuda untuk memantau dan mengawasi anak-anak generasi muda di lingkungan masing-masing.
"Saya minta para orang tua untuk intens melakukan pengawasan terhadap anak-anak sebagai ikhtiar kita bersama," imbau Kapolsek mengakhiri.
(ier)