Home / Berita / Politik

KPU Halsel Tetapkan, Bassam - Helmi Raih Suara Terbanyak

04 Desember 2024
Bassam Helmi

HALSEL, OT - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Halmahera Selatan, akhirnya mengumumkan hasil perolehan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Halmahera Selatan Tahun 2024.

Dalam sidang rapat pleno KPU Halmahera Selatan di Hotel Buana Lipu, Rabu (4/12/2024) dinihari, lembaga pengelenggara pemilihan itu mengumumkan pasangan Hasan Ali Basam Kasuba dan Helmi Umar Muchsin meraih suara terbanyak pada pilkada Halmahera Selatan tahun 2024.

Hasil ipengumuman ini dituangkan dalam Keputusan KPU Halmahera Selatan Nomor 1064 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil rekapitulasi perolehan suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Selatan Tahun 2024 yang ditandatangani Ketua KPU Halmahera Selatan Tabrid S. Thalib tertanggal 4 Desember 2024. 

Hasilnya, menetapkan perolehan suara pasangan nomor urut 1 Bahrain Kasuba - Umar Hi Soleman sebanyak 22.362 suara, pasangan nomor urut 2 Rusihan Djafar - Mochtar Somaila meraih sebanyak 36,144 suara.

Sementara Pasangan nomor urut 3 Hasan Ali Bassam Kasuba dan Helmi Umar Muchsin meraih suara terbanyak dengan jumlah 53.074 suara, dan Pasangan nomor urut 4 Jasri Usman – Muhlis Jafar sebanyak 12,526 suara.

 (@by)


Reporter: Ikbal Bafagih
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT