Home / Berita / Politik

Ini Pernyataan DPC Gerindra Kota Ternate Soal Figur Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate

21 Juni 2024
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Ternate, Jamian Kolengsusu

TERNATE, OT - Belum lama ini beredar kabar DPC Partai Gerindra Kota Ternate telah mengusung dua nama calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate yang akan direkomendasikan ke DPP Partai Gerindra.

Kabarnya, dua nama yang diusung itu, masing-masing Santrani Abusama dan Ike Masita Tunas, padahal pengurus DPD Gerindra Maluku Utara "katanya" mengusung Sahril Abdul Rajak yang berpasangan dengan Makmur Gamgulu.

Menyikapi kabar tersebut, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Ternate, Jamian Kolengsusu menyatakan, informasi yang tengah mencuat di publik itu tidak benar dan kabar itu tidak berasal dari DPC Gerindra Kota Ternate.

Menurutnya, soal pilihan yang berbeda baik antara pengurus DPD itu hak masing-masing, termasuk soal kandidat.

Jamian memastikan tidak pernah memilih dan memilah nama-nama bakal calon yang telah melakukan pendaftaran ke partai Gerindra.

Dikatakan Jamian, seluruh kandidat atau bakal calon baik Wali Kota maupun Wakil Wali Kota yang mendaftar melalui DPC Gerindra Kota Ternate sebanyak 17 orang dengan rincian 11 orang calon Wali Kota dan 6 orang calon Wakil Wali Kota. "Semuanya telah kami rekomendasikan ke DPP," jelas Jamian saat memberi keterangan pers pada Jum'at (21/6/2024).

Dia menambahkan, informasi yang beredar saat ini terkait rekomendasi kepada sejumlah pihak merupakan upaya adu domba internal partai.

"Karena semua keputusan siapa figur yang diusung Gerindra ada di DPP. Itu yang kami nantikan siapa figurnya," timpal Jamian yang kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kota Ternate periode 2024-2029.

Dia juga menegaskan, semua nama yang mendaftar ke DPC Gerindra Kota Ternate telah diusulkan berdasarkan tahapan yang ditentukan. "Soal dapat rekomendasi itu hal lain bukan ranah kita di DPC maupun DPD," tegas Jamian mengakhiri.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT