Home / Olahraga

Morotai United Imbangi Persiter Ternate

18 Februari 2023
Tim Morotai United

TERNATE, OT - Tim sepakbola Morotai United (MU) harus berbagi angka 1-1 saat menjamu tim Persiter Ternate pada lanjutan babak semifinal kompetisi PSSI Liga 3 zona Maluku Utara tahun 2022.

Mengusung misi lolos ke zona selanjutnya, kedua tim langsung bermain terbuka sejak wasit meniup pluit tanda pertandingan dimulai. Alhasil jual beli serangan dilakukan kedua tim.

Memasuki menit ke-15, pemain MU nomor punggung 16, Masrul Bahry berhasil membobol gawang tim Laskar Goheba Perister Ternate yang dijaga Sanjai Amir. Skor berubah 1-0 untuk keuanggulan tim Bumi Moro MU.

Tertinggal 1 gol, anak asuh Gatot Basir merubah skema permainan dengan menempatkan 5 gelandiang menyerang. Meski hingga alhir babak kedua, belum ada pergantian pemain pada kedua kesebelasan, namun sedangan-serangan Persiter ke jantung pertahanan MU lebih bervariasi.

Namun rapatnya barisan belakang MU yang dikawal M.Rido Sahdan, Aril Kurung, Ifan Kanaha dan Ismat Ngolomasarani, membuat strategi menyerang Persiter kandas. Sejumlah peluang yang dimiliki pemain depan Persiiter tidak bisa dikonversi menjadi gol.

Hingga babak pertama selesai Persiter belum juga menyamakan kedudukan.

Usai turun minum Persiter yang butuh poin langsung tancap gas dengan serangan-serangan variatif. Saat laga babak kedua baru berjalan 2 menit, gawang MU yang dijaga Abdul Mutalib Lanoni akhirnya jebol juga. Skor berubah sama kuat 1-1.

Meski kedua tim sempat mendapatkan sejumlah peluang emas, namun tidak satupun yang bisa dijadikan gol. Laga ditutup dengan skor imbang 1-1.

Sementara pada laga sebelumnya, tim Persihalteng juga hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menghadapi tim Talaga Duma Persega Galela.

 

Dengan hasil ini, 4 tim yang berlaga pada babak semifinal kompetisi PSSI Liga 3 zona Maluku Utara memiliki poin 1 hasil sekali seri. 

Berdasarkan jadwal yang diterima redaksi indotimur.com, pada pertandingan hari Sabtu (18/2/2023) jam pertama tim Persihalteng vs Persiter dan di jam kedua MU vs Persega.

 (hiz)


Reporter: Hizbullah Ode
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT