Home / Berita / Nasional

Pemkot Ternate Raih Penghargaan Pertama Perencanaan Pembangunan Daerah (PPD) se-Maluku Utara

Raih Skor Nilai 6,98 Sementara Kabupaten Halsel 6,53
28 April 2023
Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman

TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate, di Provinsi Maluku Utara, berhasil meraih penghargaan pertama Perencanaan Pembangunan Daerah (PPD) se-Maluku Utara tahun 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba kepada Pemkot Ternate dalam Musrenbang RKPD 2024 di hotel Sahid Bela Ternate, Jumat (28/4/2023).

Kepala Bappeda Provinsi Maluku Utara, M Sarmin Soleman, dalam keterangan persnya menyampaikan, berdasarkan hasil terhadap penilaian kualitas dokumen perencanaan pembangunan Kabupaten/Kota melalui kegiatan Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tahun 2023, Kota Ternate berhasil meraih predikat terbaik pertama dengan skor nilai, 6,98.

Dia mengatakan,  ada dua penghargaan yang diberikan, yakni dokumen perencanaan terbaik dan penurunan angka stunting.

Pemerintah Kota Ternate, kata Sarmin, mendapatkan predikat dokumen perencanaan terbaik, sedangkan Kabupaten Halmahera Selatan mendapatkan penghargaan penurunan angka stunting.

“Bappeda Maluku Utara melakukan penilaian pada dokumen perencanaan itu dilihat dari konsistensi dan realisasi. Sedangkan  penilain penurunan angka stunting dilihat dari 8 aksi konvergensi. Bappeda Maluku Utara sendiri dinilai oleh Bappenas,” jelasnya.

Dia berharap Pemerintah Kabupaten dan Kota di Maluku Utara memperkuat dokumen perencanaan agar aspirasi masyarakat bisa tercantum dalam Musrenbang.

Sarmin menambahkan, meski dokumen perencanaan Pemerintah Kota Ternate sudah membaik, tetapi dia berharap tetap fokus pada isu-isu perkotaan.

“Kami berharap bersinergi dengan pemerintah Provinsi Maluku Utara. Kita juga akui, Kota Ternate ini angka kemiskinan juga cukup rendah tapi masih ada sisi lain yang kami mencoba melakukan perbaikan utamanya pada pelayanan publik,” terangnya.

.

Sementara itu, Kepala Bapplitbangda Kota Ternate, Rizal Marsaoly saat diwawancarai sejumlah wartawan termasuk indotimur.com menyampaikan apresiasi, penghargaan dan ucapan terima kasih kepada pemerintah pusat maupun provinsi Maluku Utara yang telah memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Ternate melalui penghargaan ini.

Menurutnya, penghargaan yang didapatkan oleh Pemerintah Kota Ternate, dinilai dari aspek perencanaan dan kinerja, "ini semua berkat kerja keras semua pihak, seluruh elemen masyarakat ikut memberikan dukungan sehingga Pemkot meraih penghargaan ini," katanya.

"Kalau predikat ini kita sudah dapat, paling tidak sudah menjadi contoh atau pembelajaran bagi Kabupaten/Kota lain. Sebagaimana yang sudah dijelaskan Bappeda Provinsi Maluku Utara,” ujarnya.

Menurut Rizal, penilaian dokumen perencanaan ini dilihat dari dokumen awal dan akhir. "Artinya, perencanaan harus tepat sasaran mulai dari Musrenbang Kelurahan hingga Pengesahan APBD," ujar Rizal.

Pemerintah Kota Ternate, sambung Rizal, dinilai mampu menarik benang merah terkaitan 8 misi dan 14 program prioritas yang mampu menyinkronkan Renja OPD.

“Saya juga berterima kasih dengan predikat ini, dan ini bukan kerja dari saya sendiri tapi seluruh OPD di bidang perencanaan. Semoga terus dipertahankan predikat ini dan tahun berikutnya jauh lebih bagus dari tahun ini,” harapnya. 

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT