Home / Berita / Nasional

Bupati Halsel Hadiri Rakornas BP yang Dibuka Presiden Jokowi

02 Maret 2023
Bupati Halsel Usman Sidik saat hadiri acara Rakornas BP yang di buka Presiden RI Jokowi

JAKARTA, OT – Bupati Halmahera Selatan Usman Sidik didampingi Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Halmahera Selatan  Muhammad Ichwan Iskandar Alam menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) Tahun 2023 yang digelar oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Jakarta International Expo Jakarta, Kamis (2/3/2022) 

Hadir dalam acara tersebut Kapolres Halsel AKBP Hery Purwanto, dan Dandim 1509 Labuha Letkol Kav Romy Parnigotan Sitompul.

Rakornas BNPB tahun 2023 ini mengangkat tema “Penguatan Resiliensi Berkelanjutan dalam Menghadapi Bencana” tersebut dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo, dan dihadiri para Menteri Indonesia Bersatu, Pejabat Pemerintah Pusat, serta Gubernur, Bupati dan Walikota se-Indonesia.

Selain itu juga dihadir para Kapolda, Kapolres, Pangdam, Dandim seluruh Indonesia bersama lebih dari 3.000 peserta dari BPBD seluruh Indonesia.

Bupati Halmahera Selatan Usman Sidik menyebutkan, kegiatan ini sangat tepat dilakukan guna menjalin sinergitas antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah dalam menanggulangi bencana di masing-masing daerah.

“Tentunya Rakornas ini sangat tepat guna menjalin sinergitas antara penyelenggara penanggulamgan bencana yaitu BNPB dengan kementerian terkait dan BPBD yang ada diseluruh Indonesia” kata Bupati.

Lebih lanjut mantan wartawan MNC itu mengatakan, pihaknya terus berupaya dalam meningkatkan kapasitas penyelenggaraan penanggulangan bencana yang ada di wilayahnya.

Kalak BPBD Halmahera Selatan Muhammad Ikhwan Iskandar Alam mengatakan, Rakornas BP 2023 ini diharapkan sebagai sarana koordinasi antar BNPB dan BPBD beserta stakeholder terkait baik pusat maupun daerah dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana.

 (@by)


Reporter: Ikbal Bafagih
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT