TERNATE OT - Setelah melalui tahapan seleksi administrasi, 12 peserta seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, telah memasuki tahapan seleksi kompetensi oleh assessor yang dijadwalkan selama dua hari.
Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Terbuka JPT Pratama, Saiful Deni mengatakan, seleksi kompetensi oleh assessor dilaksanakan selama dua hari ke depan bertempat di lantai 3 kantor Wali Kota Ternate.
"Seleksi oleh assesor dimulai pada hari ini, Rabu (8/2/2023) sampai dengan hari Kamis (9/2/2023) pagi sampai selesai bertempat di lantai 3 aula kantor Wali Kota Ternate," kata Saiful.
Kata dia, setelah melalui seleksi oleh assesor, para peserta akan menjalani tahapan seleksi makalah dan wawancara yang dilakukan oleh Pansel akan dilaksanakan mulai Jumat (10/2/2023) sampai Sabtu (11/2/2023) di lokasi yang sama.
Pantauan indotimur.com di lantai 3 kantor Wali Kota Ternate, 12 peserta seleksi yang menjalani tahapan seleksi oleh assesor untuk tiga JPT Pratama berlangsung lancar.
Tiga JPT Pratama yang dilelang antara lain, jabatan Kadis Kesehatan, Kadis Perhubungan serta Kadis Komunikasi, Informatika dan Persandian.
Sebagaimana diketahui, Pemkot Ternate membuka seleksi JPT Pratama pada tiga jabatan yaitu Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan serta Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Ternate.
Dimana, setelah dilakukan verifikasi atau pemeriksaan persyaratan administrasi terdapat 12 nama yang dinyatakan lolos, diantaranya dua orang dari Dinas Kesehatan Kota Ternate.
Enam orang pada jabatan Dinas Perhubungan Kota Ternate dan empat orang yang dinyatakan lolos verifikasi administrasi JPT Pratama dilingkup Pemkot Ternate pada Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Ternate.
Berdasarkan pengumuman Pansel tentang nama-nama yang lolos seleksi administrasi dan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya, antara lain ;
Untuk jabatan Dinas Kesehatan Kota Ternate diikuti oleh dua peserta masing-masing, dr. Fathiyah Suma, dan dr. Ali Akbar Taslim
Sedangkan untuk jabatan Dinas Perhubungan Kota Ternate, dilamar oleh 6 peserta diantaranya, Muhammad Hartono (dari Provinsi Malut), Mochtar Hasyim, Dedy Kotambunan, (dari Provinsi), Yusuf P. Mahli, Anas Conoras serta Imran Ali Baasalem.
Para pelamar untuk Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Ternate, diantaranya, Damis Bashir, Johanna Lusje Letluhur, Nuryani Amra serta Wahyu Setia Permana.
(fight)