TERNATE, OT - Kecelakaan lalu lintas menelan korban jiwa di ruas jalan Merdeka depan Diler Honda Kelurahan Santiong, Kecamatan Ternate Tengah, Rabu (16/8/2023) sekitar pukul 17.10 WIT.
Informasi yang dihimpun indotimur.com laka lantas yang melibatkan satu kendaraan roda dua dan dua kendaraan roda empat itu mengakibatkan satu korban meninggal dunia.
Korban yang dikabarkan meninggal dunia itu diketahui seorang pelajar berinisial YP (15 tahun).
Kasat Lantas Polres Ternate, AKP Rezza Muhammad Fajrin menuturkan, laka lantas tersebut melibatkan kendaraan roda dua sepeda motor Yamaha Mio warna merah nomor polisi DG 4403 QK kontra kendaraan roda empat Mobil Daihatsu Pick Up warna abu-abu metalik nomor polisi DM 8319 BC yang dikemudikan oleh RM (29 tahun).
Kasat menjelaskan, kronologis kejadian pada hari Rabu tanggal 16 Agustus 2023 sekira jam 17.10 WIT, telah terjadi kecelakaan lalu lintas di Jln. Merdeka depan diler Honda Kelurahan Santiong Kecamatan Kota Ternate Tengah.
Menurut Kasat, sepeda motor Yamaha Mio warna merah nomor polisi DG 4403 QK yang dikendarai oleh sdr YP melaju dari arah Selatan ke Utara dan mendahului beberapa mobil yang ada di depannya setelah mendahului beberapa mobil tersebut pengendara sepeda motor YP kembali mendahului mobil Daihatsu pick up warna abu abu metalik DM 8319 BC yang dikemudikan oleh RM dari samping kiri.
Namun bersamaan pengemudi mobil pick up sambung Rezza, itu mendahului mobil Mitsubishi truck chasis cabin warna silver metalik nomor polisi DG 8533 KB yang sedang parkir dipinggir jalan sebelah Timur dengan kondisi mesin mati.
"Akibatnya pengendara YP menabrak bagian belakang samping kanan mobil Mitsubishi truck chasis cabin warna silver metalik yang parkir," ungkapnya.
Lebih lanjut, Rezza menambahkan, kemudian sepeda motor yang dikendarai oleh sdr YP berada di antara mobil Mitsubishi truck chasis cabin warna silver metalik dan mobil Daihatsu pick up warna abu-abu metalik.
Rezza juga mengungkapkan, akibat dari tabrakan tersebut pengendara sepeda motor YP mengalami luka lecet di dagu dan bahu kanan serta keluar darah dari telinga sehingga korban dilarikan ke RSUD Chasan Boesoirie Ternate guna mendapat perawatan medis. Namun beberapa saat kemudian korban YP dinyatakan meninggal dunia.
“Kerugian material ditaksir mencapai Rp,500 ribu,” tutur Rezza.
Peristiwa laka lantas tersebut, Rezza mengaku, sudah dalam penanganan oleh aparat kepolisian. "Petugas kepolisian juga sudah mendatangi TKP, mendata saksi dan korban, melaksanakan olah TKP dan mengamankan barang bukti," pungkasnya.
(ier)