Home / Indomalut / Halsel

IKA Togale Halsel Salurkan Bantuan Untuk Pengungsi Korban Genpa

15 Juli 2019
Penyerahan bantuan oleh Ika Togale

HALSEL, OT - Untuk mengurangi penderitaan warga korban gempa di Halmahera Selatan (Halsel) di tempat pengungsian, berbagai elemen menyakirkan bantuan ke pengungsi.

Salah satunya datang dari Paguyuban Ikatan Keluargga Tobelo-Galela (IKA Togale)  Kabupaten Halsel yang di bina oleh Bahrain Kasuba.

Ika Togale yang di komamdao Iksan Subur mulai bergerak ke sejumlah lokasi pengungsoan guna memberikan bantuan ke warga yang terkena gempa.

Ketua IKA Togale Halsel,  Syamsi Subur memjelaskan, bantuan yang diberikan Oka Togale ini sebagai bentuk rasa kepedulian sesama. "Kami salurkan bantuan untuk sedikit meringankan penderitaan para pengungsi korban gempa,"ujarnya.

Menurutnya, gempa yang melanda wilayah Halsel) itu menyisahkan duka mendalam bagi semua warga terlebih keluarga Tobelo-Galela (Togale) yang mendiami pesisir pantai. 

"Kami rasa kepedulian dengan memberikan perhatian berupa makanan dan minuman, karena saat inibanyak keluarga kita yang terpaksa mengungsi ke tempat yang aman,"tandasnya.

Olehnya itu, atas arahan dewan pembinaan Ika Togale, agar sama sama membantu meringankan beban dengan memberikan bantaun ke pengungsi.

Dijelaskan, berdasarkan perintah Ketua Dewan Pembina agar Ika Togale ikut membantu warga sehingga semua pengurus IKA Togale diterjunkan ke desa-desa untuk memberikan bantuan makanan siap saji, berupa supermi, aqua  dan biskut dan kebutuhan lain.

Saat ini, Ika Togale tekah menyalurkan bantuan makanan siap saji di desa Babang, Sayoang dan Desa Bori.

Nantinya, pihaknya akan juga memberikan bantuan lagi ke warga di Bacan Timur Selatan dan Bacan Timur Tengah yang terkena dampak gempa bumi.(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT