Home / Indomalut / Halbar

Safari Ramadhan di Jailolo, Wabup Halbar Serahkan Insentif Imam dan Pendeta

19 April 2022
Foto : Wabup Djufri Muhamad saat Memberikan Insentif Imam

HALBAR, OT - Saat melaksanakan Safari Ramadhan di desa Bobo, Kecamatan Jailolo,  Senin (18/4/2022), Wakil Bupati (Wabup) Halmahera Barat (Halbar) Djufri Muhammad menyerahkan insentif para Imam dan Pendeta di wilayah Kecamatan Jailolo untuk triwulan pertama tahun 2022.

Selain menyerahkan insentif untuk pemuka agama, orang nomor dua di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halbar ikut menyumbangkan uang tunai sebesar Rp 10 juta untuk Masjid desa setempat 

Turut hadir dalam kegiatan Safari Ramadan tersebut, para tokoh agama, tokoh maayarakat, pemuda dan warga serta sejumlah pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Halbar.

BACA JUGA : Pemerintahan JUJUR Jadwalkan Safari Ramadhan di Empat Kecamatan Berbeda

Saat menyerahkan bantuan untuk masjid Desa Bobo, Wabup berharap, bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk kepentingan sarana ibadah.

"Saya berharap, bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baik mungkin oleh pengurus masjid dan imam dalam melihat kekurangan di Masjid," harap Wabup.

Pada kesempatan tersebut, Wabup Halbar, Djufri Muhamad juga menyampaikan, sejumlah program-program kerja pemerintah termasuk dalam bulan suci Ramadan.

Jufri menekankan pentingnya menjaga nilai-nilai toleransi antar umat beragama di wilayah Kabupaten Halmahera Barat  

 (deko)


Reporter: Hasarudin Harun
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT