Home / Indomalut / Halbar

Perdana di Tahun 2022, 25 Anggota DPRD “Plesir” ke Jakarta

27 Januari 2022
Ilustrasi

HALBAR, OT - Di awal tahun anggaran 2022, anggota DPRD Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Maluku Utara (Malut) memulai perjalanan dinasnya ke ibu kota untuk berkonsultasi dengan Pemerintah Pusat.

Sekertaris Dewan (Sekwan) Halbar, Hj Hadjijah Sergi mengatakan, anggota DPRD baik Komisi, I, II dan III sedang ada agenda perjalanan dinas keluar daerah, dengan waktu kurang lebih empat hari sesuai dengan ketentuan perjalanan dinas

"Iya, jadi mungkin di Minggu depan baru kembali masuk kantor karena semua lagi ada di luar daerah, selama empat hari," kata Hj Hajidjah Serigi Kamis (27/01/2022)

Untuk anggaran perjalanan Dinas, menurut Sekwan, setiap tahun selalu ada perubahan, numun tahun ini masing-masing anggota mendapatkan SPPD  sebesar Rp 14 juta.

Berdasarkan informasi yang dihimpu di sekertariad Dewan, agenda para anggota DPRD Halbar yang tercatat pertama awal tahun ini, Komisi I ke Kemendes RI dalam rangka Konsultasi dan koordinasi soal Kodefikasi desa serta Komisi II d dan Komisi III ke Kemendikbud RI.(deko)


Reporter: Hasarudin Harun
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT