Home / Berita / Citizen Journalist

Bupati Aron Tinjau Progres Pembangunan Masjid Agung Capai 70 Persen,Maret Ditarget Rampung

16 November 2022

KALBAR, OT - Bupati Sekadau Aron melihat secara langsung progres pengerjaan pembangunan Masjid Agung, pada Senin (15/11/2022).

Kepada para awak media, Aron mengatakan saat ini progres pembangunan Masjid Agung tersebut diperkirakan sudah mencapai 70 persen. Kini pekerjaan tinggal finishing.

“Pekerjaan tinggal finishing lagi, sehingga progresnya agak lambat. Sebab, untuk pekerjaan finishing di perlukan keahlian khusus,” katanya.

Menurut Aron, rencananya pembangunan Masjid Agung akan selesai bulan Maret tahun 2023.

“Diperkirakan bulan Maret 2023, pembangunan Masjid Agung ini sudah bisa difungsikan,”ucapnya.

Hadir saat itu, sejumlah Kepala SKPD, para tokoh serta panitia pembangunan Masjid Agung Sekadau.

 (red)


Reporter: Yahya Iskandar
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT