Home / Kabar Bumi Moro

Awal Tahun 2024, Ratusan Warga Morotai Tinggalkan Daerah untuk Mencari Kerja

24 Januari 2024
foto ilustrasi

DARAUBA, OT - Sepanjang Januari 2024, tercatat ada 105 warga Kabupaten Pulau Morotai yang meninggalkan daerah untuk mencari kerja di luar pulau Morotai.

Berdasarkan data yang diperoleh indotimur.com dari Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Morotai sejak tanggal 1 hingga 23  Januari 2024, Disnaker Pulau Morotai telah menerbitkan 105 kartu penncari kerja atau kartu kuning.

“Per 23 Januari kemarin sudah 105 kartu kuning yang kami terbitkan,” kata Kadis Naker melalui Yosep Latu Kabid Ketenagakerjaan, pada Rabu (24/01/2024).

Dia mengatakan, rata-rata tujuan warga Morotai mencari kerja ke daerah-daerah tambang semisal Kabupaten Halmahera Tengah, Halmahera Timur, Halmahera Selatan dan Halmahera Utara. “Yang paling dominan itu Halteng,” ungkapnya.

Berdasarkan data Disnaker Pulau Morotai pada tahun 2022, ada 1.050 warga Morotai yang keluar mencari kerja, pada tahun 2023 berjumlah 1.653 pencari kerja dan pada Januari per 23 Januari tahun 2024 berjumlah 105 orang pemcari kerja.

Jika diakumulasikan dari tahun 2022 hingga Januari 2024 sudah ada 2.808 warga Morotai pencari yang meninggalkan daerah asal untuk mencari kerja pada sejumlah Kabupaten di Maluku Utara.

 (hiz)


Reporter: Hizbullah Ode
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT