Home / Advertorial / Ayo Ke Ternate

Ini Wajah Baru Pantai Falajawa Kota Ternate

01 Desember 2023
Kawasan taman pantai Falajawa Kota Ternate

TERNATE, OT- Pemkot Ternate mempersembahkan wajah baru pada Pantai Falajawa yang terletak di Kelurahan Muhajirin, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara.

Lokasi ini didesain lebih representatif tujuannya agar warga bisa melakukan aktifitas berenang. Kemudian struktur beton atau talud penahan ombak juga telah dilengkapi.

Selain itu, sejumlah fasilitas yang telah rusak di bagian taman pantai sudah mulai terbenahi. 

Pantai Falajawa selama ini sudah menjadi salah satu spot yang selalu ramai dikunjungi masyarakat untuk melakukan aktifitas renang maupun tempat bersantai.

Selain lokasi yang strategis, karena berada di pusat kota, kawasan ini juga menjadi icon bagi warga Kota Ternate bahkan pelancong dari luar daerah. Sehingga pantai ini menjadi prioritas Pemkot melalui Bappelitbangda untuk dilakukan penataan.

Pantauan indotimur.com mulai dari jembatan residen sampai ke pojok I Love Ternate telah tertata. Bagi masyarakat Ternate, Pantai Falajawa adalah tempat yang sangat nyaman untuk berlibur bersama keluarga menghabiskan waktu akhir pekan. 

Setiap harinya pantai ini selalu ramai pengunjung dari warga. Tak hanya warga lokal saat akhir pekan atau hari libur tiba, adapun wisatawan yang datang ke sini berasal dari berbagai daerah untuk menikmati suasana pantai yang menawan di Ternate.

Kekaguman itu juga disampaikan mantan Putri Indonesia, Angelina Sondakh saat berkunjung ke Kota Ternate.

Dia mengaku kagum melihat suasana Pantai Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) seperti pantai taman Landmark dan Falajawa di kawasan Pahlawan Revolusi yang memiliki keunikan tersendiri.

"Saya melihat ruang publik, terutama kawasan pantai di Kota Ternate unik karena mata disambut dengan pemandangan langsung ke pantai kata Angie, saat berkunjung ke Ternate dalam agenda talk show "Merajut Ukhuwah Menggapai Berkah Bersama Angelina Sondakh".

Senada dengan itu, salah satu warga Ternate Nuruldifa kepada indotimur.com mengaku, kagum dengan tampilan baru pantai Falajawa tersebut.

Kata dia, wajah baru kawasan pantai Falajawa ini terlihat lebih luas daripada sebelumnya, sekilas ketika melintas kita langsung diseduhkan dengan panorama pantai yang indah.

Lebih bagus dapa lia tabuka, (terlihat luas) saya yakin kalau weekend nanti pasti lokasi ini padat pengunjung.

Perempuan yang kerap disapa Difa ini meminta agar para pengunjung untuk menjaga kebersihan lingkungan. Terutama sampah jangan dibuang ke laut. 

"Sudah dibenahi pemerintah tinggal kita saja yang pandai-pandai merawatnya saja," tukasnya.

Sekilas tentang pantai Falajawa dahulu Falajawa dikenal dengan Pantai Swering yang kemudian berganti nama menjadi Falajawa hingga saat ini. 

Pantai yang kini hits dikalangan warga Ternate ini memang sangat cocok untuk dijadikan tempat melepas penat dan menikmati indahnya pemandangan pantai.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT