Home / TNI

Sopir Truck Meminta Maaf Jika Pekerjaannya di TMMD Masih Ada Kekurangan

28 Maret 2019

BLORA, OT-  Ratman (32), salah seorang sopir truk yang sejak awal pelaksanaan TMMD, selalu setia melakukan droping material di lokasi TMMD di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo. Tentu pengalaman measakan medan yang ekstrim, licin sudah dia alami.

''Medan TMMD Kodim Blora ini memang benar-benar ekstrem. Bagi sopir truk yang kirim material untuk kebutuhan pembangunan TMMD harus benar-benar piawai. Saya sendiri sudah maksimal melakukan pengiriman material. Hanya mohon maaf jika sering terlambat, semua itu karena medan yang sulit dan cuaca sering tidak bersahabat ,'' papar Ratman.

Sebagaimana diketahui, pelaksanaan TMMD Reguler ke-104 Kodim 0721/Blora di Desa Jurangjero terkendala denganmedan yang sulit. Semua itu mengakibatkan permasalahan tersendiri, terutama tersendatnya pengiriman material. (pendim 0721/Blora)(tmmd)


Reporter: TMMD

BERITA TERKAIT