DARUBA, OT- Dalam rangka menyambut hari Raya Idulfitri 1442 H, Danramil 1508-07/Wayabula Letda Inf Mustafa Patty beserta anggota melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga pembersihan lingkungan masjid Nurul Jihad Desa Cucumare, Kecamatan Morotai Selatan Barat (Morselbar), Kabupaten Pulau Morotai, Kamis (6/5/2021).
Sasaran gotong royong meliputi pembersihan tempat wudu, pembersihan luar dan dalam, pembersihan halaman masjid serta pembersihan kamar mandi dan WC masjid.
Babinsa Cucumare Koptu Nuryadin Togubu mengatakan, kegiatan bersih-bersih lingkungan masjid ini merupakan kegiatan dalam rangka menyiapkan diri dan lingkungan dalam menghadapi Hari Raya Idulfitri serta merupakan moment yang baik, untuk menunjukkan bahwa aparat Babinsa peduli terhadap lingkungan terutama rumah ibadah.
Sementara Sekdes Cucumare, Andriman As Kofia menyampaikan, terima kasih kepada Koramil 1508-07/Wayabula yang telah peduli dan memotivasi masyarakat dalam setiap kegiatan-kegiatan positif.
"Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, akan lebih memberikan semangat bagi kami untuk semakin peduli akan pentingnya gotong-royong khususnya lingkungan tempat ibadah," harapnya.
Danramil 1508-07/Wayabula Letda Inf Mustafa Patty saat ditemui di lokasi kegiatan mengatakan, kegiatan karya bakti ini bertujuan untuk membiasakan masyarakat dalam menjaga kebersihan di Desa, apalagi dalam waktu dekat ini kita akan memasuki Hari Raya Idulfitri 1442 H.
"Kegiatan tersebut merupakan pembinaan teritorial dan kerjasama untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi dengan warga masyarakat serta hubungan yang harmonis antara TNI dengan rakyat," ujarnya. (WYU-1508).(red)