BELU, OT- Kemanunggalan TNI dengan rakyat tidak sebatas semboyan tetapi harus diwujudnyatakan lewat tindakan.
Hal itu yang dilakukan para anggota Pos Lookeu Satgas Yonif Raider 408/Sbh dalam membantu mengerjakan rumah warga di perbatasan milik keluarga Marianus (43 ) di Dusun lookeu, Kecamatan tasufeto barat.
Kegiatan ini melibatkan empat anggota Pos lookeu Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 408/Sbh.
Menurut Komandan Pos Lookeu Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 408/Sbh, Letda Inf sumarno, melaksanakan karya bakti di perbatasan untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat di sekelilingnya dengan wujud nyata membantu memperbaiki rumah warga.
Letda Inf Sumarno menuturkan, selain melaksanakan tugas pokok untuk menjaga kedaulatan NKRI, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 408/Sbh juga membantu masyarakat mengatasi kesulitan di wilayah yang menjadi tanggung jawabnya.(red)