HALSEL, OT - Selain melakukan peninjauan lokasi pembanguna Koramil 1509-06, Kodim 1509/Labuha, juga memberikan 1 unit kursi roda dan bantuan sosial, kepada Ananda Ilham penderita Hidrosefalus sejak lahir sebagai impian yang diinginkan ilham saat dikunjungi oleh Komandan Kodim 1509/ Labuha.
Selain 1 unit Kursi roda, Kodim 1509 juga memberikan bantuan berupa sembako untuk di bagikan kepada keluarga yang terkena dampak pandemi Covid-19.
Dandim berharap, pada bulan suci ramadhan, bantuan ini dapat bermanfaat dan mengurangi beban warga di masa pandemi Covid-19.
"Jadi ananda Ilham sudah menderita sakit Hidrosefalus pada saat lahir hingga kini berumur 16 tahun dan pada saat kunjungan Kodim 1509/ Labuha kami sempat mengunjungi ananda Ilham untuk melihat kondisi secara langsung," ujar Dandim 1509/labuha Letkol Inf. Untung Prayiyno, dalam keterangan persnya.
"Kami juga sudah mengkordinasikan Dandim 1509/Lbh dengan Pemda dan dinas terkait untuk penanganan dan pengobatan lebih lanjut secara medis," sebutnya.
Sementara itu, Kades, Basri Syam, mewakili masyarakat Bisui mengucapkan terima kasih kepada Dandim 1509/Labuha yang sangat peduli terhadap msayarakat dan merespon yang baik terhadap apa yang jadi keluhan warga.
"Sekali lagi kami berterima kasih dan mendoakan semoga Komandan Kodim dan seluruh Babinsa yang hadir disini dilindungi dan dicintai Allah SWT sebagaimana Komandan Komandan Kodim mencintai kami khususnya masyarakat Desa Bisui," ucapanya.
Hal yang sama juga disampaikan orang tua Ilham.
Pasangan Isknadar H Jen dan Rusni H Muhamamd, juga berterimah kasih kepada Dandim dan seluruh jajaran yang memiliki kepedulian terhadap masyarakat.
"Kami sangat terharu dan merasa sangat sedih sekaligus bahagia atas pemberian kursi roda kepada anak kami yang sudah lama menjadi impiannya, kami belum sanggup memberikannya, terimah kasih pak Dandim sudah mewujudkan impian anak kami," kata Iskandar terharu.
(iel)