Home / TNI

71 Prajurit Kodim 1501/Ternate Diceburkan ke Laut

15 Januari 2021
Personel sedang bersiap untuk mengikuti renang (foto_randi)

TERNATE, OT - Sedikitnya 71 personel Kodim/1501 Ternate, Jumat (15/1/2021) diceburkan ke laut di pantai Falajawa, Kelurahan Muhajirin, Kecamatan Ternate Tengah. Kegiatan yang sudah menjadi tradisi ini dilakukan untuk menjaga kebugaran fisik personel Kodim 1501/Ternate di tengah pandemi Covid-19.

Dandim 1501 Ternate, Letkol Inf Moch R Iskandarmanto dalam keterangnya mengaku, kegiatan ini hanya melatih fisik dan mental personel di Kodim agar selalu olahraga renang.

“Ini agenda rutin, dan tadi kita ikutkan sebanyak 71 personel. Mereka ditantang renang sepanjang 50 meter,” ujar Dandim.

Dari 71 personel lanjut Dandim, terdiri dari personel Makodim 34 orang disusul personel Koramil kota Ternate 21 orang, personel Koramil pulau Ternate 9 orang, personel Koramil Mayau 4 orang dan personel Unit Intel 3 orang.

“Kegiatan ini bertujuan agar prajurit Kodim 1501 Ternate selalu  siap baik fisik maupun mental dalam melaksanakan tugas-tugas kedepan,” pungkasnya.

(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT