PURWODADI - Dimungkinkan merasakan manfaatnya yang begitu besar bagi kemajuan desanya, sejumlah warga Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, inginkan waktu pelaksanaan TMMD Reguler ke -108/Kodim 0717/Purwodadi, di desanya bisa diperpanjang.
Seperti dikemukakan sejumlah warga yang berhasil tuntaskan pengecoran jalan yang juga menjadi sasaran fisik TMMD dari Kodim Purwodadi itu. Mereka menyatakan, masih perlu kehadiran Tentara untuk membangun desanya.
Seperti dikemukakan oleh Suparno (52) salah satu warga Desa Tambakselo, ''jika dibolehkan kami ingin waktu pelaksanaan TMMD bisa diperpanjang. Karena kami warga Desa Tambakselo masih membutuhkan kehadiran para Tentara untuk memajukan desanya,'' ungkapnya.
Atas usulan itu, Babinsa Tambakselo Serda Suparman harus panjang lebar menjelaskan tentang keinginan warga untuk waktu pelaksanaan TMMD untuk diperpanjang. Dikatakan, sesuai aturan tidak mungkin untuk memperpanjang waktu pelaksanaan TMMD, hanya ke depan pihaknya selaku Babinsa akan terus berusaha ada di tengah-tengah warga Tambakselo. (Pendim Purwodadi)(tmmd)