PURWODADI - Meski pelaksanaan TMMD Reguler ke 108 Kodim 0717/Purwodadi, di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, sudah berakhir sejak tanggal 30 Juli 2020 lalu, sinergi antara TNI dan warga setempat masih terjaga dengan baik .
Diketahui, meski TMMD secara resmi sudah ditutup tanggal 30 Juli lalu, sejumlah TNI dari Koramil 07/Wirosari masih tetap berkegiatan di desa eks sasaran TMMD tersebut.
Mereka para TNI itu, bersinergi dengan warga terus melakukan penyempurnaan sejumlah sasaran fisik yang dikerjakan selama TMMD. Mulai merawat bagnunan jalan maupun bangunan bak penampungan air.
Dikemukakan Kades Tambakselo, Sareh Joko Prasetyo, berkah menjelang perayaan HUT Kemerdekaan RI ke -75 dengan adanya sejumlah TNI yang berkegiatan di desanya. ''TNI bisa mendorong dan mengarahkan, terlibat untuk meramaikan situasi menjelang perayaan HUT Kemerdekaan RI itu,'' jelasnya. (Pendim Purwodadi)(tmmd)