PURWODADI – Proyek pengadaan air bersih di lokasi TMMD Tambakselo, akhirnya tuntas sehari sebelum TMMD Reguler ke -108/Kodim 0717/Purwodadi, di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Dandim Purwodadi, selaku Dansatgas TMMD itu, Letkol Inf Asman Mokoginta, nyatakan puas saat tinjau bak penampung air yang ada di Dusun Kenteng, desa setempat, yang merupakan babakan akhir proyek tersebut.
”Saya puas, mudah-mudahan pengadaan air bersih ini bisa menjawab kesulitan warga di sasaran TMMD, akan air bersih di setiap musim kemarau,” tanda Dandim Asman. Kepada warga, melalui pemerintahan desa, diminta merawat karya TMMD itu sehingga bisa bermanfaat bagi warga selama-lamanya,” tandas Dandim Asman Mokoginta.
Sekedar diketahui, di sela-sela melaksanakan sejumlah proyek fisik TMMD , sejumlah anggota Satgas TMMD Reguler Kodim Purwodadi menyempatkan diri untuk mencari sumber air untuk mencarikan solusi warga desa sasaran, yakni warga Desa Tambakselo yang selalu kesulitan air disaat musim kemarau.
Hingga akhirnya ditemukan sumber air yang mumpuni, dan diperkirakan akan bisa mencukupi kebutuhan air warga sekaligus menjawab keluhan dari warga setempat yang selalu kesulitan untuk mendapatkan air disaat musim kemarau.
Di sisa waktu pelaksanaan TMMD, dengan dibantu warga, TNI Satgas terus sempurnakan karya spektakuler itu, dengan membangun bak penampungan air dengan tujuan sair bisa disuplai ke pemukiman warga. Dan sehari menjelang TMMD berakhir, bak penampungan air itu akhirnya tuntas. (Amin09)(tmmd)