PURWODADI - Lantaran kesengsem dengan program TMMD, yang membantu pembangunan di masyarakat pedesaan dan sejumlah tujuan lainnya, salah seorang Pembina Pramuka di Kwaran Wirosari, Agung (49), luangkan waktu untuk ikut bekerja membantu pekerjaan yang dilakukan di TMMD.
Dia menuturkan, sudah lama ingin ikut merasakan aroma bekerja di gelaran TMMD, lantaran tujuan yang baik dari gelaran bhakti TNI ke warga masyarakat itu. Dan akhirnya kesampaian, manaka kala TMMD Reguler ke -108/Kodim 0717/Purwodadi, digelar di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
''Ini kesempatan bagi saya untuk bisa merasakan aroma kerja di lokasi TMMD, melakukan kerja sosial untuk memajukan warga di pedesaan. Tanpa menunggu persetujuan, saya langsung ikut berbaur dengan TNI dan warga yang tengah bekerja di sasaran fisik TMMD,'' tutut Agung.
Kebetulan, lanjutnya, dia juga tengah membimbing sejumlah anggota Pramuka dibawah naungan Kwaran Wirosari, yang tengah melakukan kegiatan yang diberi tajuk Pramuka Peduli. (Pendim Purwodadi)(tmmd)