Home / Indomalut / Ternate

Wali Kota Ternate Didesak Copot Direktur PDAM

26 November 2020
Nurlaela Syarif (foto Nawir)

TERNATE, OT - Fraksi Nasional Demokrat (F-NasDem) Dekot mendesak Wali Kota Ternate, Burhan Abdurrahman untuk menonaktifkan direktur PDAM  karena sudah enam bulan bersangkutan telah ditetapkan sebagai tersangka. 

Ketua Fraksi partai Nasdem DPRD kota Ternate, Nurlaela Syarif saat membacakan pemandangan fraksi tentang nota keuangan RAPBD tahun anggaran 2021 pada sidang paripurna ke-19 masa sidang ke-III, Kamis (26/11/2020) mengatakan, untuk mewujudkan clean goverment dan good governance di daerah, Fraksi NasDem meminta kepada wali kota Ternate dapat menonaktifkan dirut PDAM dari jabatannya, mengingat sudah enam bulan yang bersangkutan telah ditetapkan sebagai tersangka. 

"Ini sebagai bentuk ikhtiar kami dalam upaya untuk meningkatkan pelayanan yang prima kepada masyarakat,"kata  Nurlaela. 

Sementara Wali Kota Ternate, Burhan Abdurrahman usai paripurna kepada wartawan mengatakan, dirinya berjanji jika hasil evaluasi direktur PDAM lalu mengganggu aktivitas kinerja, maka dirinya langsung mengambil langkah.

Menurutnya, kasus dirut PDAM kota Ternate juga menjadi perhatian Pemkot Ternate, namun saat ini pihaknya masih melihat sejauh mana perkembangan kasus tersebut, karena hingga saat ini direktur PDAM masih menjalankan tugas sehari-hari.

“Jadi walaupun sudah ditetapkan sebagai tersangkan selama kurang lebih 6 bulan, hingga saat ini belum ada evaluas,” kata Burhan Abdurrahman kepada wartawan, Kamis (26/11/2020).

Wali Kota mengaku,  jika direktur PDAM tidak berkantor dalam seminggu berturut-turut, maka dirinya akan mengambil langkah cepat. 

“Saya akan komunikasi dengan pihak-pihak terkait untuk mengecek kasus tersebut, namun kita juga harus mengedepankan asas praduga tak bersalah, tapi semua itu demi kepentingan organisasi jadi kalau memang sudah dievaluasi dan mengganggu tugas di PDAM, maka langsung mengambil langkah-langkah selanjutnya," tutup wali kota Ternate.(awie)


Reporter: Munawir Suhardi

BERITA TERKAIT