Home / Indomalut / Ternate

Polisi di Ternate Imbau Pengemudi Waspadai Pohon Tumbang

14 Mei 2022
Kapolsek Ternate Selatan, Ipda Suherman

TERNATE, OT - Kepolisian Sektor (Polsek) Ternate Selatan mengimbau pengemudi kendaraan roda dua maupun rosa empat agar mewaspadai kemungkinan terjadi pohon tumbang akibat cuaca buruk akhir-akhir ini.

Kapolsek Ternate Selatan, Ipda Suherman mengatakan, beberapa hari belakangan cuaca ekstrim terjadi di wilayah Maluku Utara khususnya di Kota Ternate.

"Mencermati kondisi cuaca seperti ini kami mengimbau pengemudi kendaraan mewaspadai dampak cuaca buruk, berupa angin kencang yang mengakibatkan pohon tumbang " kata Kapolsek.

Himbauan ini disampaikan karena banyak pepohonan di tepi jalan raya yang ada di Kota Ternate, terutama di wilayah Kecamatan Ternate Selatan, "apalagi usia pohon-pohon pelindung ini sudah cukup lama, sehingga kami imbau agar berhati-hari," imbaunya.

BERITA TERKAIT; Tertimpa Pohon Tumbang, Seorang Pengendara Motor di Ternate Tewas

Dia meminta pengendara untuk selalu berikhtiar dan tetap waspada, apalagi saat cuaca buruk baik hujan lebat maupun angin kencang.

"Untuk itu kami selalu mengimbau kepada pengemudi agar waspada pohon tumbang juga jangan memarkirkan kendaraan di bawah pohon. Selain itu kepada orang tua agar dapat mengawasi anak-anaknya dalam segala aktivitas mereka mengingat saat ini kondisi cuaca di Malut cukup ekstrim," tambahnya.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT