Home / Indomalut / Ternate

Kolaborasi, Satpol PP, DLHK Bersama Pemuda Gamalama Bersih-Bersih Lingkungan Masjid Al-Munawwar

29 Januari 2023

TERNATE, OT - Upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate dalam menangani sampah terus dilakukan secara kolaboratif dan masif.

Selain melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Keberaihan (DLHK) Kota Ternate, penanganan masalah sampah juga dilakukan secara masof oleh aparatur Kecamatan dan Kelurahan, Bappelitbangda, Dinas PUPR, Satpol PP hingga TP-PKK Kota Ternate.

Pada Minggu (29/1/2023), dipimpin langsung Kepala Satuan (Kasat) Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kota Ternate, Fhandy Mahmud personil gabungan Satpol PP, DLH bersama pemuda Gamalama dan pedagang melakukan aksi persih-bersih di kawasan Masjid Al-Munawar Ternate.

Aksi bersih-bersih sampah di kawasan Dhuafa Center dan Masjid Al-Munawwar itu, sebagai upaya untuk mewujudkan visi misi Ternate Andalan yang digagas Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate.

Kepada indotimur.com, Kasatpol PP Kota Ternate, Fhandy Mahmud mengatakan, aksi bersih-bersih lingkungan yang dilaksanakan secara kolabrorasi itu, merupakan upaya Pemkot dalam menangani masalah sampah.

.

Kata dia, aksi bersih-bersih lingkungan di kawasan masjid Al-Munawwar dilaksanakan atas kerjasama, Satpol PP, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK), pemuda Gamalama dan para pedagang.

"Bakti ini kita fokus di area parkiran Masjid Al-Munawwar, karena berdasarkan laporan warga, kawasan antara masjid Al-Munawar dan Dhuafa Center ini dipenuhi sampah," ucap Fhandy usai aksi bersih-bersih.

Menurutnya, di kawasan tersebut ditempati oleh pedagang kuliner, namun penataan dan pengelolaan sampah sangat semrawut, "sebingga, kita lakukan bersih-bersih sekaligus penataan pedagang," tukasnya.

Fhandy berharap, para pedagang yang menempati kawasan sekitar masjid Al-Munawwar untuk menjaga kebersihan areal tersebut, karena berada di pusat kota dan dekat dengan masjid raya juga gedung Dhuafa Center, "kami minta para pedagang dan pengunjung untuk memperhatikan dan menjaga kebersihan lingkungan," pungkas Fhandy

 


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT