Home / Ternate Andalan

Sehari Dua, Dishub Ternate Berlakukan e-Parking, Ini Lokasi Scan Plat Nomor Kendaraan

Kadishub Minta Dukungan Masyarakat Kota Ternate
16 April 2025
Kadishub Kota Ternate (kiri) sedang memberi arahan kepada jajarannya

TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Perhubungan (Dishub) akhir pekan ini mulai memberlakukan parkir digital (e-parking) pada kawasan Zona Ekonomi Terpadu (ZET).

Rencananya pemberlakukan e-parking pada Zona Ekonomi Terpadu akan dilakukan melalui pintu-pintu masuk ke pusat kota.

Pada tahap awal, Dishub akan menempatkan petugas pada sejumlah pintu masuk ke pusat kota (ZET). Berdasarkan hasil analisa tim Dishub, sedikitnya ada 7 titik penagihan retribusi parkir tepi jalan.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Ternate, Mochtar Hasim menyatakan, pemberlakukan e-parking sejalan dengan program Pemerintah Kota Ternate untuk menciptakan pelayanan yang maksimal termasuk dalam layanan publik.

Kata dia, pemberlakukan e-parking selain untuk memaksimalkan potensi Pendapatan Asli Daerah, kebijakan ini juga diharapkan dapat menata dan memberi pelayanan bagi masyarakat Kota Ternate khususnya pengguna jalan dan pengendara.

"Kami juga sudah sampaikan bahwa di hari Sabtu nanti akan dilakukan uji coba parkir digital pada 7 titik pintu masuk menuju kawasan Zona Ekonomi Terpadu," ungkap Movhtar.

Dia berharap, dengan sistem parkir digital, dapat meminimalisir keberadaan juru parkir (jukir) liar serta mengoptimalkan potensi pendapatan. "Sehingga paling tidak bisa menciptakan ketertiban dan kenyamanan bagi pengendara dan pengguna jalan raya," tukasnya.

Mochtar membeberkan, secara teknis para petugas Dishub akan melakukan penjagaan di 7 titik pintu masuk kawasan Zona Ekonomi Terpadu (ZET).

Dia juga merinci 7 titik pintu masuk yang akan ditempati petugas Dishub diantaranya, depan toko Perdana dan Nando, samping kiri Muara Mall (masjid Muttaqien). "Kemudian samping kanan juga antar Muara Mall dan Benteng Oranje. Depan toko istana musik, depan RM Ci Ati dan Tanan Nukila," terangnya.

"Itu yang kemudian kita coba pelaksanaan parkir digital sehingga masyarakat, warga kota dan pengendara cukup sekali bayar dalam satu hari," ucap Mochtar seraya mengaku, kebijakan ini kuga untuk mengakomodir keluhan-keluhan warga yang selama ini disampaikan kepada Pemerintah Kota

Secara tekhnis, lanjut Mochtar, pengendara yang akan ke pasar, pusat-pusat perbelanjaan atau ke kawasan ekonomi hanya akan membayar sekali di pintu masuk, "pengendara bisa parkir di tenpat-tempat yang telah disediakan dengan sekali bayar saat akan masuk ke pusat kota," terangnya.

Dengan sakali bayar, lanjut Mochtar para pengendara dapat mengakses ruang-ruang parkir yang sudah disediakan, tanpa harus membayar di tempat parkir.

BACA JUGA : Gendeng Satlantas, Dishub Kota Ternate Bakal Tertibkan Parkir Liar di Kawasan Pasar Higienis

Kadishub Kota Ternate, Mochtar Hasim menambahkan, dengan sistem scan plat nomor, pembayaran hanya dilakukan di pintu masuk pertama. Setelah itu, kendaraan bebas parkir di area yang telah ditentukan tanpa perlu membayar lagi.

Selain itu, Dishub juga mulai mengakomodasi pembayaran nontunai karena BI telah memproduksi layanan QRIS untuk Dishub sehingga itu langsung terhubung ke RKUD Kota Ternate.

"Jadi pengendara cukup membayar parkir sekali dalam sehari dengan sistem scan plat nomor, pembayaran dilakukan di pintu masuk pertama. Setelah itu, kendaraan bebas parkir di area zona ekonomi yang sama tanpa perlu membayar lagi," jelas Mochtar.

Dia atas nama Pemerintah Kota Ternate meminta dukungan seluruh masyarakat Kota Ternate agar pemberlakukan e-parking dapat berjalan lancar dan tanpa kendala, "memang biasanya di awal-awal pasti kita temui kendala, namun itu kemudian akan menjadi bahan evaluasi untuk terus berbenah ke arah yang lebih baik lagi," harapnya.

Pemberlakukan e-parking juga akan disertai penertiban jukir liar pada sejumlah kawasan pusat kota, terutama di kawasan pasar higenis.

"Dishub akan tetap bersinergi dengan jajaran Satlantas Polres Ternate untuk ketertiban area parkie di kawasan pasar Higenis dan kawasan-kawasan lainnya," pungkasnya.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT