Home / Ternate Andalan

Satpol PP Kota Ternate Lakukan Penertiban di Sepanjang Jalan Pahlawan Revolusi

16 Juli 2024

TERNATE, OT - Satpol PP Kota Ternate, Selasa (16/7/2024) melakukan penertiban terhadap pedangang dalam sebuah patroli wilayah, pada Selasa (16/7/2024).

Patroli wilayah yang dilakukan Satpol PP Kota Ternate menyasar para pedagang yang menggunakan tenda di atas badan jalan sepanjang jalur protokol di pusat kota.

Kasatpol PP Kota Ternate, Fhandy Mahmud menyebutkan, pihaknya menertibkan pedagang yang berjualan menggunakan tenda terpal di atas badan jalan Pahlawan Revolusi, atau mulai dari depan apotik Setia Farma hingga traffic light di persimpangan Plaza Gamalama.

"Kita meminta mereka (pedagang) membuka tenda-tenda tersebut karena sangat semrawut dan mengganggu estetika kota," kata Fhandy.

Selain menertibkan para pedagang yang menggunakan badan jalan, petugas Satpol PP juga telah memberi penegasan kepada para pedagang agar tidak lagi melakukan hal yang sama.

"Jika masih ditenukan hal yang sama, maka petugas akan menindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku," tegasnya.

.

Petugas Satpol PP Kota Ternate juga memberi peringatan kepada dua pedagang yang berjualan di atas trotoar depan Mandala Finance.

"Kita langsung minta agar segera memindahkan barang dagangan karena melanggar ketertiban umum," tukas Fhandy seraya menyebut fungsi trotoar adalah bagi pejalan kaki.

Dia juga meminta masyarakat Kota Ternate khususnya pedagang untuk tidak menempati tempat-tempat yang dilarang berjualan, "kami minta aparatur Kecamatan dan Kelurahan turut melakukan pengawasan di lingkungan masing-masing. Jika mengetahui atau menemukan ada pedagang yang menempati lokasi yang dilarang, segera melapor," pungkasnya.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT