TERNATE, OT - Pelaksanaan salat Idul Fitri (ied) 1 Syawal 1445 Hijrah yang dilaksanakan Pemerintah Kota Ternate bersama PHBI di masjid raya Almunawwar Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut) berlangsung aman, lancar dan penuh khidmat.
Amatan indotimur.com, ribuan masyarakat Ternate sudah terlihat berbondong-bondong mendatangi masjid-masjid di Kota Ternate sejak pukul 06.00 WIT. Salat ied di masjid raya Almunawwar dimulai sekira pukul 07.30 waktu setempat dan diikuti oleh Wali Kota Ternate dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ternate bersama unsur Forkopimda serta ribuan jamaah umat Islam Kota Ternate lainnya.
Bertindak selaku imam pada pelaksanaan salat Ied di masjid raya Almunawwar Alqadri Kotu sementara khatib salat Ied, Ketua MUI Kota Ternate, Prof. Dr. Zubair Situmorang.
Selain di masjid raya Almunawar, pelaksanaan salat Ied juga digelar pada sejumlah masjid-masjid di Kota Ternate.
Pada beberapa Kelurahan, pelaksanaan salat Ied terpaksa harus menggunakan badan jalan raya, karena membludaknya jamaah salat Ied 1445 H.
Di masjid Sultan Ternate, pelaksanaan salat Ied, dijaga puluhan warga non muslim yang berdomisili di lingkungan Tabanga Kelurahan Sulamadaha.
Hal tersebut merupakan bentuk kebersamaan serta toleransi yang dilakukan oleh umat Kristiani dan diharapkan agar sikap toleransi ini tetap terus terpelihara.
Wali Kota dan Sekda Gelar Open House
Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ternate, Rizal Marsaoly juga akan menggelar open house pada lebaran Idul Fitri 1445 H selama dua hari berturut-turut.
Pelaksanaan open house digelar pada dua tempat terpisah, mulai hari pertama lebaran, Rabu 10 April 2024 hingga Kamis 11 April 2024.
Open house untuk Wali Kota Ternate, pada hari pertama, Rabu (10/4/2024) dibuka untuk umum di aula Melati rumah dinas Wali Kota Ternate, Kelurahan Kalumpang, Kecamatan Ternate Tengah.
Sedangkan untuk open house Sekda Kota Ternate juga dibuka untuk umum bertempat di kediaman pribadinya Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Ternate Selatan.
Berdasarkan keterangan dari Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Ternate, open house hari pertama Wali Kota dibuka untuk umum mulai jam 4 sore sampai jam 6, dilanjutkan lagi jam 8 malam hingga jam 11 malam.
Sedangkan untuk Sekda, pada hari pertama juga akan membuka open house di kediaman pribadinya, mulai jam 4 sore sampai 6 sore, kemudian jam 8 malam hingga jam 11 malam.
(fight)